Categories: PAYAKUMBUH

Tiga Petinju Payakumbuh akan Bertarung di Bupati Sijunjung Cup II 2019

PAYAKUMBUH – Tiga atlet Persatuan Tinju Amatir Nasional (Pertina) Kota Payakumbuh akan mengikuti Bupati Sijunjung Cup II tahun 2019 tingkat Sumatera Barat, Riau dan Jambi yang akan digelar pada tanggal 20 hingga 23 Februari 2019 mendatang. Ketiga atlet ini juga dipersiapkan untuk mengikuti kompetisi yang akan datang seperti Porprov 2020 atau Pra PON.

Sekretaris Pertina Kota Payakumbuh, Jentra mengatakan, ketiga atlet tinju tersebut adalah Gerry Adriansyah, Aisyah Zahra dan Ana Fauzia. Ketiganya akan mengikuti kelas yang berbeda pada Bupati Sijunjung Cup II tahun 2019 yang akan berlangsung di GOR Sibinuang Sakti Muaro Sijunjung.

“Gerry Adriansyah akan turun di kelas Elite Man 60 Kilogram, Aisyah Zahra di kelas Youth Girls 54 Kilogram dan Ana Fauzia di kelas Youth Girls 44 Kilogram. Ketiganya akan bertarung dengan atlet dari petinju Sumbar, Riau dan Jambi,” kata Jentra kepada swarakepri.com didampingi Joni Alqausar dan pelatih Senior Supratman, Rabu(13/2/2019)

Ia menambahkan bahwa pada Pekan Olahraga Provinsi (PORPROV) Sumbar 2018 yang lalu, ketiganya juga meraih medali. Gerry Adriansyah meraih perunggu, sedangkan Aisyah Zahra dan Ana Fauzia berhasil mendapat medali perak.

“Target pada kompetisi ini adalah menambah jam terbang dalam bertanding dan mengukur kemampuan atlet kita,” ujarnya.

Sementara itu, pelatih senior Pertina Kota Payakumbuh, Supratman mengatakan bahwa untuk menghadapi kompetisi ini, ketiganya telah melakukan persiapan sejak beberapa bulan terakhir. Menurutnya, ketiganya merupakan atlet berpotensi Kota Payakumbuh yang ditargetkan meraih medali pada kompetisi tersebut.

“Secara persiapan, kami di Pertina telah melakukannya sejak beberapa bulan terakhir dengan melaksanakan latihan rutin tiga kali seminggu dan juga telah menjalani TC penuh dengan jadwal latihan setiap hari,” kata Supratman.

Menurutnya, kontingen Pertina Payakumbuh akan berangkat pada 19 Februari 2019 atau sehari jelang Bupati Sijunjung Cup II tahun 2019. tingkat Sumbar, Riau dan Jambi dimulai.

Dia berharap pemerintah dapat memberikan dukungan baik moril atau materil kepada Pertina Payakumbuh.

Penulis : Rio

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Share
Published by
Redaksi - SWARAKEPRI
Tags: PAYAKUMBUH

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

1 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

2 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

15 jam ago

This website uses cookies.