POPDA VI Kepri
BATAM – Untuk mempererat silaturahmi dan persaudaraan diantara peserta Pekan Olahraga Pelajar Daerah(POPDA) VI Kepulauan Riau, tuan rumah Batam menggelar Welcome Dinner di Ballroom Hotel Harmoni One, Batam Center, Rabu(13/4/2016) malam.
Acara makan malam ini dihadiri Wali Kota Batam Rudi, Kajari Batam Muhammad Mikroj, dan seluruh kontingen se-Provinsi Kepulauan Riau.
“Dalam rangka menyambut POPDA ke-VI ini, marilah kita saling meningkatkan rasa silaturahmi kita, dan mempererat tali persaudaraan,” ujar Kajari Batam Muhammad Mikroj saat menyampaikan sambutannya.
Dalam acara tersebut, Wali Kota Batam Rudi juga menyerahkan cenderamata kepada setiap perwakilan kontingen yang ada.
Penanggung Jawab Acara, Muhammad Sodikin mengatakan seharusnya acara makan malam ini juga turut dihadiri oleh Kepala Daerah masing-masing kontingen.
“Sebenarnya acara makan malam ini turut dihadiri oleh Kepala Daerah masing-masing Kontingen, berhubung besok ada acara pembukaan Musrembang di Tanjung Pinang, mereka berhalangan hadir,” ujarnya.
Dwi, salah satu peserta cabang asal Batam mengatakan POPDA ini merupakan ajang pengembangan bakat yang dimiliki anak muda yang ada di Kepri.
“Semoga kontingen Batam bisa merebut semua hadiah maupun medali yang diperlombakan. Batam sudah 3 kali juara umum, jadi selaku tuan rumah target kami tetap juara umum,”ujarnya.
Upacara Pembukaan POPDA VI ini sendiri direncanakan akan digelar Kamis(14/4/2016) pukul 13.00 WIB di dataran Engku Putri Batam Center.
(red/cr 4/cr 5)
PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…
JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…
Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…
Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…
Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…
Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…
This website uses cookies.