Categories: HeadlinesPOLITIK

Udin P Sihaloho Berikan Bantuan Sembako kepada Buruh PT SCI

BATAM – swarakepri.com : Kondisi ratusan buruh PT Sun Creation Indonesia(SCI) yang semakin memprihatinkan setelah beberapa hari terakhir menginap dengan hanya beralaskan koran dan tikar di halaman gedung DPRD Batam untuk memperjuangkan gaji,THR dan pesangon mendapat perhatian dari Udin P Sihaloho selaku Wakil Ketua Komisi IV DPRD Batam.

Untuk membantu kesulitan ratusan buruh PT SCI, hari ini, Jumat(2/8/2013), Udin menyerahkan bantuan sembako kepada buruh berupa beras 7 karung, Mie Instan 14 dus,minyak goreng 25 kg, telor 10 papan, ikan teri 10 kg, bawang merah dan bawang putih serta minuman mineral sebanyak 20 dus.

“Kondisi mereka(buruh,red) sudah memprihatinkan. Semalam mereka hanya makan nasi putih sama ikan asin saja,” ujar Udin kepada awak media.

Sherli, salah seorang buruh yang mewakili rekan-rekannya untuk menerima bantuan tersebut mengatakan rasa terima kasihnya atas bantuan yang mereka terima. “Terima kasih pak, kami sudah dibantu. Kami masih menunggu solusi yang kemarin dijanjikan pimpinan dewan. Sampai sekarang belum jelas pak solusi dari Pemko Batam,” keluhnya.

Sementara itu Yudi Kurnain, Ketua Komisi II DPRD Batam yang terus mengikuti perkembangan aksi unjuk rasa buruh mengaku penyelesaian masalah buruh SCI saat ini ditangan Pemko Batam karena DPRD Batam sudah optimal dengan mengeluarkan rekomendasi.(adi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

4 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

3 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

This website uses cookies.