Categories: PENDIDIKAN

UTS dan Microsoft Berkolaborasi Membangun Tenaga Kerja Masa Depan

SYDNEY – University of Technology Sydney(UTS) dan Microsoft telah menciptakan program sertifikasi bagi lulusan sarjana (graduate certificate) guna mengatasi kesenjangan besar dalam keahlian teknologi di pasar tenaga kerja. Microsoft dan UTS meluncurkan sebuah program baru yang memberikan keahlian konsultasi fungsional (functional consulting) bagi peserta.

Program Graduate Certificate in Business Consulting and Technology Implementation didesain oleh Microsoft dan UTS lewat kolaborasi dengan perusahaan jasa terkemuka, yakni Avanade, Capgemini, dan EY.

Program ini memadukan keahlian teknologi dengan keahlian yang berpusat pada manusia—seperti berpikir kreatif, adaptabilitas, dan kecerdasan emosional guna mengatasi kesenjangan yang kian melebar di pasar tenaga kerja untuk profesi konsultan bisnis dan teknologi.

Lewat program ini, UTS ingin menghasilkan 1.200 lulusan yang dapat menyediakan berbagai solusi dengan Microsoft Dynamics dan platform lain. Program ini tersedia secara daring dan berdurasi delapan hingga 10 bulan dalam format paruh waktu agar peserta dapat bekerja sambil belajar.

Angkatan global pertama untuk program ini akan memulai studinya pada Oktober 2022.

Menurut prediksi International Data Corporation, anggaran untuk solusi manajemen hubungan pelanggan (customer relationship) dan solusi yang minim kode pemrograman (low-code) akan meningkat sekitar 20% secara tahunan hingga 2024.

Namun, perusahaan berpotensi menghadapi kekurangan tenaga kerja—dan, demi memenuhi permintaan tenaga kerja ini, sekitar 286.000 pekerja teknologi yang terampil dibutuhkan hingga dua tahun mendatang, menurut Tech Council of Australia.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Menteri PU Tinjau Sekolah Rakyat Medan: SR Jadi Rumah Kedua Anak-Anak

Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo meninjau langsung fasilitas Sekolah Rakyat Terintegrasi (SRT) 30 Medan…

1 jam ago

Neobank Padel Tournament: Ketika Olahraga dan Finansial Bertemu

Dalam beberapa tahun terakhir, padel menjadi olahraga yang makin populer di kalangan urban Indonesia. Tahun…

1 jam ago

Peran Polisi Khusus Kereta Api Menjaga Keselamatan dan Keamanan di Stasiun serta Kereta

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta menegaskan komitmennya dalam menjaga keselamatan dan…

1 jam ago

Raih Penghargaan Nasional Spesial Award ISNA 2025, Langkat Cerdas Nyata

Langkat terus menguatkan komitmennya, mengoptimalkan langkah menuju Kabupaten Smart City. Menjadi daerah terbesar kedua di…

5 jam ago

Squeeze Sundown Vol. 6 : Tropical Voyage, Merayakan 37 Tahun Perjalanan, Semangat, dan Kolaborasi

Bali, 7 November 2025 – Squeeze Sundown, signature partnership event dari Squeeze, kembali hadir dengan volume keenam bertajuk “Tropical Voyage” sebagai penutup rangkaian…

5 jam ago

KAI Logistik Raih Penghargaan “Excellence in Integrated Rail-Based Logistics Solutions” di Bisnis Indonesia Logistics Awards (BILA) 2025

PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), kembali meraih…

12 jam ago

This website uses cookies.