Categories: BATAM

Wako Rudi Apresiasi Kekompakan Forkopimda Bangun Batam

BATAM – Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-75 di Polresta Barelang, Kamis (1/7/2021) pagi, berlangsung penuh khidmat sekaligus penuh keakraban.

Wali Kota Batam Muhammad Rudi mengaku bangga dan haru karena hal tersebut. Maka dari itu, ia mengucapkan terimakasih kepada Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Batam yang juga hadir dalam kegiatan ini.

“Kita rasakan dan saksikan bersama, betapa akrabnya kita hari ini. Membangun Batam, keakraban dan kekompakan sangat kita butuhkan,” ucap Rudi disambut tepuk tangan Forkopimda.

Rudi menyebutkan, kekompakan tersebut sejatinya telah terjalin lama, ini terlihat dari kebersamaan Forkopimda dalam berbagai kegiatan. Rudi melihat sendiri hal tersebut selama ini memimpin Batam.

“Saya berharap kekompakan ini berlangsung terus, sehingga pembangunan Batam berjalan dengan seperti kita mau,” imbuhnya.

Ia mengatakan, hingga 2024 Batam seyogyanya harus berubah total. Pertama dari infrastruktur, seperti jalan utama maupun jalan lingkungan. “Ini bisa terlaksana atas kerjasama dan dukungan kita semua,” ujar dia.

Gebrakan lain yakni penataan, bandara juga pelabuhan. Rudi mengungkapkan, terkait Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU) antara BP Batam dengan konsorsium yang melibatkan dua BUMN dan satu perusahaan Korea untuk membangun Bandara Hang Nadim.

“Saya minta 2024 terminal 1 sudah terenovasi habis dan bangun lagi terminal 2. Bandara kita harus lebih layak dan semakin bertaraf internasional,” ujarnya.

Selain itu juga rencana pengembangan Pelabuhan Batuampar dan juga pengembangan KEK Kesehatan RSBP Batam. “Mewujudkan ini semua perlu kerjasama dan kekompakan. Dan, saya kembali sampaikan kerjasama yang terjalin selama ini sangat baik,” ucapnya.

Pada kesempatan ini, Rudi juga menyampaikan terima kasih atas peran Polri dan seuruh jajaran Forkompimda yang ikut aktif menangani Covid-19.

“Saya berterimakasih atas peran Forkompimda selama ini. Vaksinasi di Batam telah 51 persen sudah divaksin, target kita akhir juli 70 persen tercapai,” pungkasnya./MC Pemko Batam

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

2 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

3 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

9 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.