BATAM – Puluhan ribu warga Batam ikut serta mendeklarasikan Masyarakat Kepri Anti Hoax dalam acara Batam Menari yang diselenggarakan pada Minggu (08/04/2018) di bundaran BP Batam.
Mewakili Gubernur Kepri, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Pebrialin juga menggandeng Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) dan Kepala BP Batam untuk turut serta melakukan Deklarasi Masyarakat Kepri Anti Hoax.
“Harapannya, semoga masyarakat Kepri, khususnya Batam, tidak termakan isu-isu hoax yang tersebar sehingga terhindar dari konflik di masyarakat,” ujar Menpan RB, Asman Abnur dalam acara Batam Menari, pada Minggu (08/04/2018).
Dalam kesempatan tersebut, secara jelas Menpan RB membacakan isi deklarasi bahwa masyarakat Kepri menolak segala bentuk hoax, berita bohong, provokasi Sara dan ujaran kebencian.
Menjelang Pilkada Tanjungpinang 2018 dan Pemilu 2019, Pemerintah Provinsi Kepri gencar melakukan Deklarasi Anti Hoax bagi seluruh masyarakat Kepri agar terhindar dari isu-isu palsu dan ujaran kebencian. Deklarasi tersebut dilakukan untuk menghadapi banyaknya kasus penyebaran isu hoax di media sosial yang menjatuhkan salah satu pihak, khususnya pada masa kampanye.
Tujuan dilakukannya deklarasi ini adalah untuk mengajak masyarakat Batam agar bijak dalam menanggapi isu dan menyebarkan isu yang diterima di masyarakat.
Penulis : CR14
Editor : Siska
RIAU - Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan mengambil langkah tegas dengan mencopot Kapolsek Bukit…
RIAU - Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar menunjukkan komitmennya terhadap pelestarian…
Artikel "Creating Aesthetic and Functional Collaboration Spaces" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, menekankan…
MiiTel, sistem telepon VoIP dengan AI Analitik, kini dapat diintegrasikan dengan OneTalk, platform omnichannel dari TapTalk.io. Integrasi ini…
Saat koneksi internet tiba-tiba melambat atau terputus, reaksi spontan banyak pengguna adalah mencabut kabel router…
“Bukan uang yang utama, tapi bagaimana kita bisa memberi manfaat.” Kutipan ini bukan hanya semboyan…
This website uses cookies.