Categories: DUNIA

Warga Terinfeksi Zika, Guangzhou Waspada

BEIJING – Setelah salah seorang warganya terinfeksi virus Zika usai melakukan perjalanan ke Amerika Selatan, otoritas Guangzhou, Provinsi Guandong, Tiongkok menyatakan waspada terhadap virus tersebut.

 

“Sehingga kami mulai melakukan langkah-langkah kewaspadaan serta pencegahan yang sangat ketat, terutama saat memasuki bandara,” kata Wakil Direktur Karantina Bandara Internasional Baiyun, Guangzhou Wu Hui, Jumat(19/2/2016) seperti dilansir antaranews.com.

 

Ia mengatakan pihaknya telah memasang alat deteksi suhu badan inframerah di Bandara Baiyun. Langkah tersebut diambil otoritas setempat mengingat Guangzhou menjadi penghubung antara Tiongkok dengan Amerika Selatan yang menjadi salah satu wilayah dengan wabah Zika.

 

“Jika seseorang terdeteksi mengalami gejala Zika, maka yang bersangkutan harus menjalani pemeriksaan awal, termasuk pengecekan sampel darah langsung di bandara,” ujar Wu Hui.

 

“Jika seseorang positif diduga Zika berdasarkan sampel darah tersebut, maka kami akan segera mengirimkan informasinya kepada pusat gawat darurat untuk membawa yang bersangkutan ke ruang isolasi untuk penanganan lebih lanjut,” katanya menambahkan.

 

Meski kemungkinan penyebaran virus Zika kecil, namun alat deteksi suhu badan juga dipasang di setiap pelabuhan dan stasiun bus antarkota antarprovinsi.

 

Wakil Direktur Rumah Sakit Umum Guangzhou Zhang Fuchun mengatakan vaksin virus Zika belum ditemukan, dan hingga kini penularannya masih terus diselidiki.

 

“Tetapi kami tidak akan lengah, dan kami telah melakukan langkah-langkah pencegahan dan antispasi,” katanya.

 

Seorang warga Guangzhou positif terinfeksi virus Zika pada pekan lalu. Ia kembali ke Guangzhou setelah melakukan perjalanan ke Venezuela dengan singgah di Belanda dan Rusia.

 

Perwakilan RI di Tiongkok, termasuk Konsulat Jenderal di Guangzhou telah mengeluarkan imbauan agar WNI waspada terhadap penyebaran virus Zika.

 

Sumber : antaranews.com

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

7 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

9 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

19 jam ago

Ruas Batang–Semarang Dorong Pengembangan Kawasan Industri di Jawa Tengah

Semarang (14/01) – PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menegaskan bahwa Jalan Tol Batang–Semarang merupakan salah…

2 hari ago

Kementerian PU Tambah 57 Titik Sumur Bor Pasokan Air Bersih Aceh

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) terus bergerak mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh. Fokus…

2 hari ago

Usai Rilis Inflasi AS, Emas Diprediksi Masih Menguat

Usai rilis data inflasi Amerika Serikat, pergerakan harga emas dunia diperkirakan masih berpotensi melanjutkan penguatan…

2 hari ago

This website uses cookies.