Categories: Tanjung Pinang

Agustus 2020, Ruko di Kawasan Kota Lama Tanjungpinang Dicat Motif Bendera Indonesia

TANJUNGPINANG – Untuk menarik wisatawan yang ingin berbelanja di kawasan Kota Lama, di Jl. Merdeka dan sekitarnya, Pemerintah Kota Tanjungpinang akan mengecat gedung-gedung di Kota Lama dengan motif bendera Indonesia.

Hal itu dikatakan oleh Wali Kota Tanjungpinang, H. Syahrul saat memberikan sambutan dalam kegiatan pembukaan Pasar Imlek 2020, Jum’at (27/12/2019) malam.

“Nanti pada saat menyambut hari kemerdekaan Indonesia pada bulan Agustus mendatang, kita akan mengubah warna di Kota Lama ini menjadi warna Merah dan Putih, makanya saya izin dulu ke pemilik Ruko yang ada di sini,” ungkapnya.

“Yang jelas kita tidak warna warni seperti kampung pelangi dan Pulau Penyengat,” tambahnya.

Syahrul menyampaikan, nanti sebelum dilakukan hal itu pihak Pemko akan duduk bersama dengsn RT/RW dan Lurah terlebih dahulu, agar bagaimana bisa menarik pembeli yang ingin berbelanja di kawasan Kota Lama ini.

“Nanti kita akan duduk bersama RT dan RW, dan lurah terlebih dahulu, hasil pertemuan seperti apa, yang penting kita akan hias kota lama ini dengan bagus,” tuturnya.

Keinganan Wali Kota Tanjungpinang itupun cukup membuat para pedagang yang berjualan di Ruko-ruko di sana senang, salah-satunya adalah Hengki yang mempunyai salah sati ruko disana, dirinya mengungkapkan dengan senang hati jika Pemko ingin mengecat rukonya.

“Yang pak Wako inginkan bagus, itu membuat para wisatawan yang ada di Tanjungpinang ini, lebih ingin berbelanja disini, ya semoga saja program itu berjalan dengan lancar,” pungkasnya.

 

 

 

(Ism)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

3 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

4 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

9 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

10 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

11 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

17 jam ago

This website uses cookies.