Categories: Tanjung Pinang

Agustus 2020, Ruko di Kawasan Kota Lama Tanjungpinang Dicat Motif Bendera Indonesia

TANJUNGPINANG – Untuk menarik wisatawan yang ingin berbelanja di kawasan Kota Lama, di Jl. Merdeka dan sekitarnya, Pemerintah Kota Tanjungpinang akan mengecat gedung-gedung di Kota Lama dengan motif bendera Indonesia.

Hal itu dikatakan oleh Wali Kota Tanjungpinang, H. Syahrul saat memberikan sambutan dalam kegiatan pembukaan Pasar Imlek 2020, Jum’at (27/12/2019) malam.

“Nanti pada saat menyambut hari kemerdekaan Indonesia pada bulan Agustus mendatang, kita akan mengubah warna di Kota Lama ini menjadi warna Merah dan Putih, makanya saya izin dulu ke pemilik Ruko yang ada di sini,” ungkapnya.

“Yang jelas kita tidak warna warni seperti kampung pelangi dan Pulau Penyengat,” tambahnya.

Syahrul menyampaikan, nanti sebelum dilakukan hal itu pihak Pemko akan duduk bersama dengsn RT/RW dan Lurah terlebih dahulu, agar bagaimana bisa menarik pembeli yang ingin berbelanja di kawasan Kota Lama ini.

“Nanti kita akan duduk bersama RT dan RW, dan lurah terlebih dahulu, hasil pertemuan seperti apa, yang penting kita akan hias kota lama ini dengan bagus,” tuturnya.

Keinganan Wali Kota Tanjungpinang itupun cukup membuat para pedagang yang berjualan di Ruko-ruko di sana senang, salah-satunya adalah Hengki yang mempunyai salah sati ruko disana, dirinya mengungkapkan dengan senang hati jika Pemko ingin mengecat rukonya.

“Yang pak Wako inginkan bagus, itu membuat para wisatawan yang ada di Tanjungpinang ini, lebih ingin berbelanja disini, ya semoga saja program itu berjalan dengan lancar,” pungkasnya.

 

 

 

(Ism)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

1 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

3 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

3 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

4 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

4 jam ago

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

5 jam ago

This website uses cookies.