BATAM – Polemik kepemilikan The BCC Hotel & Residence antar Conti Chandra dengan Tjipta Fudjiarta terus berlanjut.
Conti Chandra mengaku dipersulit managemen kubu Tjipta Fudjiarta untuk memasuki The BCC Hotel dan Residence, Minggu(23/10/2016) sekitar pukul 14.00 siang.
“Jam 2 siang tadi, kartu akses tidak aktif dan pintu darurat semua terkunci. Kami bisa turun tapi tak bisa naik,” ujar Conti kepada swarakepri.com, Minggu(23/10) malam.
Conti menduga ada unsur kesengajaan dari pihak Tjipta mematikan akses kartu yang ada. “Kami tidak ada makanan di atas, kalau kami turun tidak bisa naik lagi ke atas,” kata Conti.
Atas kejadian itu, pihaknya kata Conti sudah melapor ke Polsek Lubuk Baja sekitar pukul 18.00 WIB.
“Kita sudah lapor tadi ke Polsek, jam 9 malam baru kembali dibuka,” jelasnya.
Pantauan lapangan, aparat Kepolisian dari Polresta Barelang Polsek Lubuk Baja turun ke Hotel BCC untuk mengendalikan situasi.
Sempat terjadi perdebatan antara pihak Conti Chanra dengan manager Hotel BCC soal akses naik ke Hotel BCC di depan lift yang berada di lobby.
Meski demikian, pihak Conti Chandra akhirnya bisa kembali naik ke Hotel BCC setelah dibantu pihak Kepolisian dari Polsek Lubuk Baja.
Kapolresta Barelang Kombes Pol Helmy Santika yang juga turun ke lokasi, tampak berbicara serius dengan pengacara Conti Chandra dan pengacara Tjipta Fudjiarta.
REDAKSI
Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…
Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…
Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…
Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…
Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…
Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…
This website uses cookies.