Categories: KRIMINAL

Apes, Sepeda Motor Pinjaman Lenyap Diembat Maling

LINGGA – Bun Siang, warga RT001/RW005, Kelurahan Dabo Lama, Kecamatan Singkep, Lingga, Kepri ini sedang ketiban sial. Pasalnya, sepeda motor Honda Astrea Prima yang dipinjam dari Wedyson Hendra hilang di parkiran rumahnya pada Minggu (21/1/2018) lalu.

“Malamnya saya parkirkan sepeda motor itu di depan rumah, besok paginya sekira pukul 05.00 WIB sudah tidak ada lagi,” kata Bun, Selasa (23/1/2018).

Kemudian, Bun Siang ditemani istrinya Annoy Chai mencari sepeda motor pinjaman tersebut di sekitaran Dabo Singkep namun tidak ketemu.

“Hampir setiap bengkel sudah kami tanyakan, tapi tidak ada,” ujarnya.

Pada hari itu juga Bun Siang membuat laporan kehilangan ke Polsek Dabo Singkep. Kini pihak kepolisian masih terus melakukan penyelidikan atas laporan nomor LP-B/02/I/2018/Kepri/Reslingga/SPK–Polsek Dabo Singkep.

Atas kejadian tersebut, pemilik motor diperkirakan mengalami kerugian mencapai Rp4.000.000.

“Saya berharap pihak kepolisian segera menemukan sepeda motor yang saya pinjam itu,” ucapnya.

 

 

 

Penulis : CR 14
Editor   : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Thermax Hadirkan Solusi Pemanas Proses Listrik untuk Dukung Transisi Energi Bersih di Indonesia

Dalam upaya mendukung percepatan transisi energi bersih di Indonesia, Thermax, perusahaan solusi energi dan lingkungan…

25 menit ago

Konflik Lahan di Desa Memanas, Kades Tinjul Tempuh Jalur Hukum

LINGGA - Konflik lahan di Desa Tinjul, Kabupaten Lingga, akhirnya memasuki babak baru. Kepala Desa…

1 jam ago

Masa Angkutan Lebaran 2025, Lebih dari 343 Ribu Penumpang Gunakan LRT Sumsel

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Divisi Regional III Palembang bersama Balai Pengelola Kereta Api Ringan…

3 jam ago

Paskah yang Bermakna dengan Aktivitas Keluarga Penuh Kehangatan

Suasana penuh kehangatan dan harapan baru mulai terasa. Paskah hadir kembali membawa pesan tentang kasih,…

5 jam ago

PT PAMA Gandeng Port Academy Tingkatkan Kompetensi SDM Lewat Diklat Jetty Master

Pada Maret 2025, Port Academy bekerja sama dengan PT Pamapersada Nusantara menyelenggarakan Diklat Jetty Master…

6 jam ago

BINUS @Bandung Kukuhkan Guru Besar, Wujud Komitmen dalam Mendukung dan Membangun Industri Kreatif yang Kompetitif

BINUS @Bandung dengan bangga mengukuhkan Prof. Nugroho Juli Setiadi, S.E., M.M., Ph.D. sebagai Guru Besar…

7 jam ago

This website uses cookies.