Categories: BISNIS

Archwey Resmikan Kantor Pusat Global di Singapura

SINGAPURA – Archwey, induk usaha yang menaungi tiga perusahaan yang membuat terobosan dalam cara-cara inovatif untuk memakai kembali dan mengurangi sampah plastik: Arch & Hook, Shieldler, dan PlasticBean meresmikan kantor pusat globalnya di Singapura.

Misi Archwey adalah menyingkirkan plastik baru yang berasal dari bahan fosil (virgin plastic). Langkah ini mengubah susunan dunia. Archwey menjalankan misi tersebut melalui solusi plastik yang tersertifikasi GRS[1], BLUEWAVE®: bahan termoplastik, 100% terbuat dari plastik daur ulang yang berpotensi dibuang ke laut (ocean-bound plastic), plastik yang mencemari laut, dan plastik bekas pakai (post-consumer plastic).

Sebagian besar plastik ini dikumpulkan dari empat sungai yang paling tercemar di dunia. Tiga perusahaan milik Archwey memanfaatkan BLUEWAVE® untuk memasok solusi inovatif dan berkelanjutan dalam proses produksi, pameran, dan pengiriman produk di industri mode, ritel, perhotelan, dan layanan kesehatan.

Membuat Perubahan Global dari Singapura

Singapura, berkat letak strategisnya di pusat Asia Tenggara dan konektivitas ke seluruh penjuru dunia, menjadi batu loncatan bagi Archwey untuk mengubah dunia dengan material berkelanjutan.

Sjoerd Fauser, Chief Executive Officer, Archwey mengatakan, selain memiliki infrastruktur komersial yang terbaik, upaya berskala global yang dijalankan Singapura menuju lingkungan berkelanjutan menjadi daya tarik ketika kami memutuskan untuk merelokasi kantor pusat Archwey ke Singapura.

Bluewave – bijih plastik yang telah didaur ulang dan mudah didaur ulang

“Green Plan 2030 yang digagas Singapura, beserta Zero Waste Masterplan, selaras dan bersentuhan dengan visi Archwey, yakni menyingkirkan plastik sekali pakai. Di sisi lain, ambisi iklim Singapura pun mencerminkan tekad kami dalam mengambil aksi nyata yang bersifat mendesak untuk menangani perubahan iklim.” ujarnya.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Perkuat Sinergi Bisnis, KAI Services dan PT Alihdaya Nusantara Solusi Raya Tandatangani Nota Kesepahaman

Dalam rangka meningkatkan dan mengembangkan pelayanan alih daya yang professional dan memiliki standar operasional yang…

3 jam ago

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

13 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

15 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

15 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

23 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

1 hari ago

This website uses cookies.