Categories: ASEAN

ASEAN Setuju Akui Timor Leste Sebagai Anggota ASEAN

JAKARTA — Timor Leste sejak lama ingin menjadi anggota ASEAN. Meski sejak tahun 2005 keinginan itu sudah diutarakan tetapi negara itu baru mengajukan keanggotaan secara formal pada 4 Maret 2011. Setelah sekian lama menunggu akhirnya para pemimpin ASEAN memberikan lampu hijau atau sepakat untuk mengakui Timor Leste sebagai anggota ASEAN ke-11.

Para pemimpin negara ASEAN (Perhimpunan Negara-negara Asia Tenggara) dalam konferensi tingkat tinggi (KTT) ke-40 dan 41 di Ibu Kota Pnom Penh, Kamboja, Jumat (11/11) setuju untuk mengakui Timor Leste sebagai anggota ASEAN.

“Kami pada prinsipnya setuju untuk mengakui Timor Leste sebagai anggota kesebelas ASEAN,” demikian bunyi pernyataan bersama dikeluarkan para pemimpin ASEAN sehabis KTT. Proses selanjutnya untuk menjadi anggota penuh akan diajukan dalam KTT tahun depan di Jakarta.

Selama belum menjadi anggota penuh, Timor Leste diberi status sebagai negara peninjau dan membolehkan negara bekas provinsi ke-27 Indonesia itu mengikuti semua pertemuan ASEAN, termasuk KTT.

Pengamat ASEAN dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) Faudzan Farhana kepada VOA, Jumat (11/11) menjelaskan selama ini memang tidak ada penolakan tegas dari ASEAN terhadap lamaran Timor Leste yang diajukan pada 2011 untuk menjadi anggota ASEAN.

Dia menambahkan ASEAN memang menerapkan empat syarat bagi negara yang ingin bergabung, yakni kedekatan geografis, disetujui semua anggota, , terikat atau tunduk pada piagam ASEAN, dan mempunyai kemampuan dan kemauan untuk memenuhi komitmen-komitmen ASEAN.

Menurut Farhana, lambatnya penerimaan permintaan Timor Leste untuk menjadi anggota karena ada negara ASEAN yang mengkhawatirkan masuknya Timor Leste akan memunculkan masalah.

“Lamanya proses Timor Leste diterima atau bergabung itu lebih beratnya di faktor pertahanan keamanan yang dimiliki oleh Timor Leste maupun isu-isu ekonomi, yang kemudian bagi negara-negara anggota ASEAN memandang jika (Timor Leste bergabung), akan menjadi masalah kita,” kata Farhana.

Dia menambahkan jika perkembangan ekonomi di Timor Leste nantinya tidak bisa mengikuti negara-negara ASEAN lainnya, maka Timor Leste dikhawatirkan akan menjadi penghambat bagi kemajuan di kawasan ASEAN. Di samping itu, pertumbuhan ekonomi Timor Leste sejak merdeka lambat sekali.

Apalagi, lanjutnya, ASEAN masih disibukkan oleh krisis politik di Myanmar setelah kudeta militer terjadi di negara tersebut pada 1 Februari 2021.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

1 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

1 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

1 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

2 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

2 hari ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

2 hari ago

This website uses cookies.