Categories: HUKRIM

Astaga, Jasad Wanita Ditemukan Membusuk di Tembesi

BATAM – Jasad Sri Rahayu(46), ditemukan membusuk dengan posisi terlentang di dapur kamar kosnya di Tembesi Lestari nomor 7, Tembesi, Kecamatan Sagulung, Batam, Kamis (26/5/2016) siang.

 

Penemuan mayat pemilik warung makan di Mall Top 100 Tembesi ini, berawal ketika salah seorang pekerjanya mendatangi rumah korban untuk meminta uang hasil penjualan sekitar jam 11.30 WIB.

 

“Tadi kami datang mau minta uang hasil penjualan, namun pintunya tertutup dan tercium bau busuk dari dalam rumah,” terangnya.

 

Atas kecurigaan ini, mereka langsung memberitahukan kepada Ketua RW 13 dan kemudian dilaporkan ke Polsek Sagulung.

 

Setiba dilokasi, tim dari Polsek Sagulung dan Poresta Barelang langsung melakukan olah TKP.

 

Kasat Reskrim Polresta Barelang, Kompol Memo Ardian mengaku belum bisa memastikan motif pembunuhan, tapi ditemukan luka bekas benda tumpul di bagian kepala.

 

“Diperkirakan mayat sudah tiga hari meninggal, untuk sementara kita bawa dulu ke Rumah Sakit Otorita Batam untuk diotopsi,” tutupnya.

 

(red/ron)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

9 menit ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

2 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

2 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

3 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

3 jam ago

Tokocrypto dan OCBC Luncurkan Kartu Global Debit Spesial

Jakarta, 19 November 2024 - Berdasarkan data dari Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti), pertumbuhan transaksi…

3 jam ago

This website uses cookies.