Categories: KRIMINAL

Astaga, Pria ini Dikeroyok 6 OTK di Lokasi Gelper

BATAM – Toa Tie, (58 tahun) seorang warga Tanjungbalai Karimun babak belur dikeroyok enam Orang Tidak Kenal (OTK) di salah satu lokasi gelanggang permainan(Gelper) di Komplek Nagoya Indah Kecamatan Lubuk Baja, Kota Batam, Rabu (15/3/2017) sekitar pukul 22.30 WIB.

Heri, rekan satu kos korban menceritakan bahwa kejadian tersebut berawal ketika Toa Tie sedang main gelper,  tiba-tiba OTK masuk dan menarik korban keluar.

“Nah, sampai di luar langsung dihajar 6 orang, dan ketika korban bertanya apa salahnya malah makin dihajar,” ujarnya kepada SWARAKEPRI.COM di Mapolsek Lubuk Baja, Kamis(16/3) malam.

Heri mengatakan, setelah memukul korban hingga babak belur, ke enam orang tersebut pergi begitu saja meniggalkan korban di lokasi kejadian.

“Tadi pagi baru kita tahu di kos, dia pulang sendirian dan sudah babak belur,” lanjutnya.

Ia berharap pihak kepolisian segera memproses laporan tersebut dan para pelaku segera ditemukan dan ditindak sesuai hukum yang berlaku.

“Tadi sudah kita buat laporan ke pihak kepolisian, semoga pelaku segera ditemukan,” harapnya.

Laporan Polisi Korban Pengeroyokan ke Polsek Lubuk Baja (foto : Roni Rumahorbo)

Akibat dari kejadian tersebut, Toa Tie mengalami sakit, dan bengkak dibagian mata sebelah kanan, kaki kiri mengalami sakit, bengkak dan terkilir, kaki kanan sakit dan memar sehingga tidak dapat berjalan, kepala bengkak dan perut mengalami sakit.

Saat berita ini diunggah pihak Kepolisian Sektor Lubuk Baja belum berhasil dikonfirmasi.

 

Penulis : Roni Rumahorbo

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.