Categories: BISNIS

Astaga, PT Expro PTI tidak Terdaftar di BP Batam

BATAM – swarakepri.com : Badan Pengusahaan (BP) Batam memastikan bahwa PT Expro PTI dan PT Expro Indonesia yang beralamat di Jl. Yos Sudarso Batuampar tidak terdaftar dalam sistem yang ada.

Hal ini makin menguatkan perusahaan yang bergerak dibidang minyak dan gas ini beroperasi secara illegal di Batam.

“Perusahaan Expro PTI sudah kami cek di sistem dan perusahaan atas nama tersebut tidak ada terdaftar,” kata Hamijar, Kasi Monitoring dan Evaluasi BP Batam kepada AMOK Group, Jumat (11/9/2015).

Ia menegaskan bahwa setiap perusahaan modal asing(PMA) seharusnya secara otomatis akan terbaca dalam sistem.

“Sistem kami online, dan kalau perusahaan itu PMA maka secara otomatis akan terbaca di sistem pak,” tutupnya.

Hal senada juga disampaikan oleh Afthar Fallhazis, Kasi Publikasi dan Marketing BP Batam. Ia menjelaskan bahwa setiap perusahaan PMA harus terdaftar pada sistem.

“Nah yang menjadi masalah adalah perusahaan tersebut tidak terdaftar di kita. Demikian juga PT Exrpo Indonesia tidak terdaftar di sistem kami,” tambahnya.

Ia juga menegaskan kalau pun kedua perusahaan tersebut buka cabang di Batam, tetap wajib melaporkan perusahaan cabangnya yang ada ke BP Batam. “Mereka juga tidak melapor sama kita,” tuturnya.

Ketika disinggung mengenai apakah boleh dua perusahaan menggunakan satu badan hukum yang sama, Lala nama sapaan akrab Afthar Fallhazis ini menyebut hal itu tidak boleh.

“Itu pelanggaran serius, ada unsur penggelapan pajak dan negara dirugikan,” pungkasnya. (red/AMOK)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

3 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

5 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

7 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

7 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

7 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

8 jam ago

This website uses cookies.