Categories: BATAMPEMKO BATAM

Astindo Kepri Gelar Joybike dan Tanam Mangrove

BATAM – DPD Asosiasi Travel Agent Indonesia (Astindo) Kepri akan menggelar JoyBike yang berlangsung pada hari Minggu (14/11/2021) mendatang. Diakhir kegiatan bersepeda tersebut, akan digelar aksi tanam mangrove di Wisata Mangrove Pandang Tak Jemu, Nongsa.

Ketua DPD Astindo Kepri, Dosma Tobing mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk mengangkat destinasi wisata di Kota Batam. Sebelumnya, Astindo juga pernah menggelar funbike di Belakang Padang.

“Selain bersepeda yang menyenangkan, kami mengajak peserta menanam mangrove sebagai bentuk ikut melestarikan mangrove”, ungkapnya pada Senin (18/10/2021).

Peserta akan bersepeda mulai dari Taman Mangga Nongsa sampai Wisata Mangrove Pandang Tak Jemu Nongsa. “Peserta akan menempuh sekitar 10 kilometer,” ucapnya.

Kegiatan kedua kali ini, Astindo menargetkan 150 peserta. Biaya pendaftarannya Rp135 ribu. Selain menanam mangrove, kegiatan ini dimeriahkan dengan grandprize satu unit sepeda dan doorprize yang menarik.

“Lewat kegiatan ini kami berharap dapat menggiatkan lagi pariwisata di Kepri,” harapnya.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Batam, Ardiwinata mengapresiasi atas kegiatan JoyBike yang digelar oleh Astindo Kepri. Menurutnya, dengan mengikuti kegiatan tersebut dapat meningkatkan imun tubuh sekaligus mempromosikan destinasi wisata di Kota Batam.

Ardi berpesan, selama acara digelar tetap menerapkan protokol kesehatan diantaranya memakai masker, mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer, dan menjaga jarak sebagai cara mencegah penularan Covid-19 di Kota Batam.

“Di Batam Covid-19 semakin menurun, tinggal 12 pasien saja. Namun saya tegaskan untuk menerapkan protokol kesehatan supaya Covid-19 tidak ada lagi di Batam sehingga aktivitas kepariwisataan kembali normal,” tegasnya.

Baginya, kegiatan ini sangat menarik karena di akhir kegiatan peserta diajak menanam mangrove di Hutan Mangrove Pandang Tak Jemu. “Suatu inovasi dan kolaborasi yang bagus. Semoga setelah JoyBike, masih akan ada kegiatan menarik lainnya dari Astindo,” pintanya./Disbudpar Batam

Redaksi

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

5 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

10 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

11 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

18 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

20 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.