Categories: BP BATAM

Bandara Hang Nadim Batam Segera Direnovasi

BATAM-Kepala Batam, Muhammad Rudi mengatakan, dalam waktu dekat ini akan ada 4 bagian yang akan direnovasi di Bandara Hang Nadim.

“Akan ada pembangunan pada terminal 1 bandara. Ini sudah kami lelang dan pada April atau Mei mendatang setelah ada pemenangnya segera direnovasi,” ujarnya kepada Swarakepri.com, Selasa (4/2/2020).

Rudi juga menyampaikan selain menggenjot pembangunan terminal 1, gudang penumpukan barang untuk pengiriman dari dalam ke luar negeri juga akan dibangun.

“Hal ini dilakukan karena kita ingin lebih intens dari dalam negeri, apabila nanti sudah selesai baru cargonya hidup, jadi kalau mau kirim barang dari sini saja,” jelasnya.

Tidak hanya itu, BP Batam juga berencana untuk membangun Masjid serta lahan parkir baru di sekitar Bandara.

“Lahan parkir baru dibuat agar tidak terjadi benturan lagi antara mobil plat hitam dengan plat kuning, terus masjid dibuat karena keluhan dari masyarakat yang kesulitan mencari tempat sholat kalau bepergian di hari Jumat,” ungkapnya.

Terkait dengan investasi, Rudi mengaku sejak 3 bulan lalu sudah ada perusahaan Amerika yang akan membuka usahanya di Batam.

“Investasi kira-kira 10 Triliun dalam kurun waktu 5 tahun dan bisa lagi bertambah di atas 20 Triliun, yang dibutuhkan lahan, usahanya MAO dan pemotongan pesawat, jika kita bisa membuka, kan hebat Batam,” pungkasnya.

(Tas)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Eksklusif untuk ZFS NAS! Solusi Disaster Recovery Terbaik

Jakarta, 19 September 2024 – Pemulihan data akibat bencana menjadi salah satu hal terpenting bagi…

3 jam ago

Teknologi AI dan Blockchain Mengubah Lanskap Kewirausahaan Sosial di TBN Asia Conference 2024

TBN Asia Conference 2024 yang berlangsung dari 12 hingga 14 September 2024 di Begonia Pavilion,…

9 jam ago

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

15 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

16 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

22 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

23 jam ago

This website uses cookies.