Categories: PERISTIWA

Banjir Bandang di Labura Sumut, Enam Rumah Hanyut

LABUHANBATU UTARA-Banjir bandang terjadi di Kabupaten Labuhanbatu Utara (Labura), Provinsi Sumatera Utara (Sumut), Minggu (29/12/2019) sekitar pukul 01.30 WIB. Dari data yang diperoleh, ada enam unit rumah hanyut dan ratusan rumah yang berada di daerah aliran sungai rusak berat.

Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Sumatera Utara, Riadhil A. Lubis mengatakan banjir bandang terjadi akibat hujan deras yang melanda daerah itu sehingga Sungai Lubuk Natiko dan Sungai Siria-Ria meluap.

“Banjir bandang membawa material kayu-kayu besar dan batu bercampur lumpur,” kata Riadhil.

Riadhil menjelaskan banjir bandang tersebut menerjang dua desa utama yang berada di kecamatan Na IX-X masing-masing Desa Pematang dan Desa Hatapang.

“Di Desa Pematang ada dusun yakni Dusun Siria-ria A dan Dusun Siria-ria B, sehingga ada 475 KK yang terdampak. Tapi yang terdampak utama di sekitar aliran Sungai Lubuk Natiko,” jelasnya.

Riadhil mengatakan Desa Hatapang juga terdampak, namun tim BPBD masih melakukan pendataan.

“Para penduduk sepanjang sungai ini sudah mengungsi ke tempat yang lebih tinggi dan berada di rumah-rumah penduduk lain. Karena pengamalan mereka kalau lebih dari 1 jam hujan deras, maka mereka mengungsi. Mereka sudah sadar bencana,” jelasnya.

Sumber: CNN Indonesia

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

4 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

5 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

6 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

13 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

13 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

13 jam ago

This website uses cookies.