Categories: BATAM

Bantuan Sembako Pemko Batam Disalurkan, Ditarget Selesai dalam Sepekan

BATAM-Pemerintah Kota Batam mulai mendistribusikan bantuan Sembako kepada masyarakat terdampak pandemi Covid-19. Pendistribusian ini sudah berjalan sejak Sabtu (18/4/2020) kemarin.

Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad mengatakan, pendistribusian sudah sampai di 12 kecamatan se-Kota Batam secara keseluruhan. Langkah selanjutnya tinggal didistribusikan ke setiap kelurahan.

“Secara keseluruhan sudah sampai distribusinya di seluruh kecamatan, tinggal di beberapa kelurahan saja yang belum. Prosesnya butuh durasi cukup panjang, karena dalam pembagiannya petugas harus datang ke rumah-rumah warga,” kata Amsakar Achmad dalam video conference, Senin (20/4/2020).

Ia menyampaikan, kesiapan penyaluran bantuan sejauh tidak ada masalah, ditargetkan akan selesai tersalur pekan depan. Ada sebanyak 190 ribu kepala keluarga terdata sebagai penerimanya.

“Ada berberapa daerah sudah terima, itu karena perangkat RT/RW yang memang berinisiatif lebih awal menjemput ke kantor kelurahannya masing-masing. Sehingga lebih cepat. Tapi ada juga perangkat yang tunggu tanggal main,” katanya.

Lanjutnya, paket sembako ini merupakan bantuan tahap pertama. Pengalihan dari kegiatan bazar sembako yang dilaksanakan oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag). Setiap paketnya berisi 5 kg beras, 2 liter minyak, dan 1 kg gula. Seharga Rp98 ribu.

“Jadi nanti bertahap, bantuan lain juga akan kita salurkan sampai 7 bulan ke depan atau sampai situasi kembali normal,” pungkasnya.

(Elang)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Logo IWO Resmi Terdaftar di Ditjen KI Kementerian Hukum

JAKARTA - Pengurus Pusat Ikatan Wartawan Online (PP IWO) pada perayaan Idulfitri 1446 Hijriah memberitahukan…

3 hari ago

Sidang Gugatan PTPN IV, Ahli Sebut Klaim Rp140 Miliar Terhadap Masyarakat Tidak Berdasar

RIAU - Sidang gugatan dan klaim PTPN IV regional III sebesar Rp140 Miliar terhadap Koperasi…

5 hari ago

Di Balik Yayasan Jumat Pagi, Ada Sosok Ir. Novrizal dan Relawan yang Tak Pernah Lelah

LINGGA – Dari langkah kecil yang dilakukan dengan tulus, sebuah gerakan sosial bernama Jumat Pagi…

6 hari ago

Umumkan Idul Fitri 31 Maret 2025, Ketua MUI Siak Hulu Juga Sampaikan Hal Penting ini

RIAU - Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Siak Hulu H. Azmi Tamin Aminullah resmi…

6 hari ago

Kerugian Negara Kasus Korupsi Revitalisasi Pelabuhan Batu Ampar Masih Dihitung

BATAM - Direktur Reserse Kriminal Khusus (Dirkrimsus) Polda Kepri, Kombes Silvestre Simamora mengatakan kerugian negara…

1 minggu ago

PT. RBM Bangun Gedung Fakultas Kedokteran PTN Pertama di Kepri

KEPRI - PT. Rancang Bangun Mandiri (PT. RBM) resmi menjadi kontraktor pelaksana pembangunan Gedung Fakultas…

1 minggu ago

This website uses cookies.