Categories: KRIMINAL

Bawa Sabu 548 Gram, Penumpang Lion Air Diamankan Petugas Bandara Hang Nadim

BATAM – Seorang pria bernisial MR(30), penumpang pesawat Lion Air tujuan Batam-Surabaya-Lombok diamankan petugas Avsec Bandara Hang Nadim Batam, Jumat(14/4) pagi.

MR diamankan karena membawa narkotika jenis sabu seberat 548 Gram yang disimpan di balik pakaian dalam saat melintasi mesin SCP 2 di gate 9.

Kronologi kejadian berawal saat petugas mendengar bunyi mesin X-Ray yang dilewati MR berbunyi. MR kemudian diamanakan petugas untuk dilakukan pemeriksaan.

Dari hasil interogasi dan pemeriksaan yang dilakukan petugas, MR terbukti membawa barang bukti yang diduga sabu seberat 548 gram. Dari tangan pelaku juga diamankan uang tunai sebanyak Rp 1.821.100, ATM, jam tangan, SIM dan 2 unit Handphone.

General Manager Bandara Hang Nadim Batam melalui Plh Avsec, Sudirman, mengatakan, saat mau memasuki mesin X-Ray, MR berpenampilan rapi sehingga tidak menimbulkan kecurigaan petugas.

“Dari gaya penampilan MR nampak begitu tenang saat memasuki mesin X-Ray dengan penampilan baju batiknya merah maron untuk mengelabuhi petugas,” jelas Sudirman.

Ia mengatakan, pelaku cukup tenang sekali seperti tidak ada rasa takut akan banyaknya petugas yang berjaga di area Bandara.

“M sepertinya mencoba memanfaatkan moment liburan dan kelengahan petugas, namun mesin X-Ray yang dilewatinya langsung berbunyi sehingga menjadi perhatian petugas,” jelasnya.

Barang Bukti sabu yang diamankan dari pelaku MR (Foto : Ist)

Menurut Sudirman, pelaku pernah bekerja di tempat pembudidayaan ayam di Bengkong dan menjalankan bisnis sabu hanya sebatas kurir yang disuruh dengan imbalan upah yang dijanjikan oleh seseorang.

“Dari pengakuan pelaku, sabu tersebut diambil dari seseorang yang berada di Barelang Batam,” jelasnya.

Usai dilakukan pemeriksaan oleh petugas Avsek Bandara, MR dan barang bukti diserahkan ke Polsek Bandara dan selanjutnya di bawa ke Polresta Barelang untuk pemeriksaan lebih lanjut.

 

 

Penulis : Ika

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

2 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

2 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.