Categories: KRIMINAL

Bawa Sabu 548 Gram, Penumpang Lion Air Diamankan Petugas Bandara Hang Nadim

BATAM – Seorang pria bernisial MR(30), penumpang pesawat Lion Air tujuan Batam-Surabaya-Lombok diamankan petugas Avsec Bandara Hang Nadim Batam, Jumat(14/4) pagi.

MR diamankan karena membawa narkotika jenis sabu seberat 548 Gram yang disimpan di balik pakaian dalam saat melintasi mesin SCP 2 di gate 9.

Kronologi kejadian berawal saat petugas mendengar bunyi mesin X-Ray yang dilewati MR berbunyi. MR kemudian diamanakan petugas untuk dilakukan pemeriksaan.

Dari hasil interogasi dan pemeriksaan yang dilakukan petugas, MR terbukti membawa barang bukti yang diduga sabu seberat 548 gram. Dari tangan pelaku juga diamankan uang tunai sebanyak Rp 1.821.100, ATM, jam tangan, SIM dan 2 unit Handphone.

General Manager Bandara Hang Nadim Batam melalui Plh Avsec, Sudirman, mengatakan, saat mau memasuki mesin X-Ray, MR berpenampilan rapi sehingga tidak menimbulkan kecurigaan petugas.

“Dari gaya penampilan MR nampak begitu tenang saat memasuki mesin X-Ray dengan penampilan baju batiknya merah maron untuk mengelabuhi petugas,” jelas Sudirman.

Ia mengatakan, pelaku cukup tenang sekali seperti tidak ada rasa takut akan banyaknya petugas yang berjaga di area Bandara.

“M sepertinya mencoba memanfaatkan moment liburan dan kelengahan petugas, namun mesin X-Ray yang dilewatinya langsung berbunyi sehingga menjadi perhatian petugas,” jelasnya.

Barang Bukti sabu yang diamankan dari pelaku MR (Foto : Ist)

Menurut Sudirman, pelaku pernah bekerja di tempat pembudidayaan ayam di Bengkong dan menjalankan bisnis sabu hanya sebatas kurir yang disuruh dengan imbalan upah yang dijanjikan oleh seseorang.

“Dari pengakuan pelaku, sabu tersebut diambil dari seseorang yang berada di Barelang Batam,” jelasnya.

Usai dilakukan pemeriksaan oleh petugas Avsek Bandara, MR dan barang bukti diserahkan ke Polsek Bandara dan selanjutnya di bawa ke Polresta Barelang untuk pemeriksaan lebih lanjut.

 

 

Penulis : Ika

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

1 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

6 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

7 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

14 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

16 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.