Categories: Tanjung Pinang

Bazar Imlek Tanjungpinang Resmi Dibuka, Dewan Berharap Masuk Kalender Internasional

TANJUNGPINANG – Wali Kota Tanjungpinang H. Syahrul resmi membuka Bazar Imlek, Jum’at (27/12/2019) malam.

Bazar ini setiap tahunnya diadakan menjelang perayaan tahun baru Imlek 2571 atau 2020 Masehi. Terdapat lebih dari 200 stand dibuka, beraneka ragam jajanan yang dijual di sana.

Anggota Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tanjungpinang, Agus Chandra Wijaya, mengakui bahwa dirinya sangat senang dengan berjalannya bazar imlek, Ia menyaksikan sendiri keramaian di pasar Imlek Tahun 2020.

“Kita bisa melihat, warga Tanjungpinang berkumpul di sini (pasar Imlek), momen Imlek juga hampir sampai, saya rasa ini merupakan momentum kebersamaan antara sesama warga Tanjungpinang,” ungkapnya kepada Swarakepri.com.

Ia juga mengajak masyarakat Tanjungpinang untuk bersama-sama meningkatkan perputaran ekonomi di Tanjungpinang supaya terus bangkit, walaupun hanya bermula dari sebuah bazar Imlek.

“Dengan bazar ini, saya berharap ke depannya agar dapat berkelanjutan, barangkali pada sabtu dan minggu, ataupun bazar ini dibuka pada saat ada acara kota maupun kecamatan, saya rasa itu harus kita lakukan agar ke depan Tanjungpinang ini dapat berkembang,” ujar Agus.

Agus juga berharap, agar kegiatan ini dapat masuk dalam kalender internasional, dengan hal itu, para wisatawan dalam maupun luar negeri, dapat mengetahui kegiatan bazar Imlek ini.

“Saya juga berpikir agar kegiatan ini termasuk dalam kalender internasional, dengan itu pariwisata dari luar dapat mengetahui adanya kegiatan-kegiatan seperti ini,” tutupnya.

 

 

 

 

 

 

 

 

(Ism)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

KAI Logistik Raih Penghargaan “Excellence in Integrated Rail-Based Logistics Solutions” di Bisnis Indonesia Logistics Awards (BILA) 2025

PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), anak perusahaan PT Kereta Api Indonesia (Persero), kembali meraih…

5 jam ago

Adukan Soal Dugaan Pemalsuan SK, Kadin Batam Serahkan Bukti ke Polisi

BATAM - Pengurus Kamar Dagang dan Industri(Kadin) Kota Batam menyerahkan berkas berisi bukti-bukti ke pihak…

5 jam ago

Langkah Kecil Anak Muda Menuju Finansial Aman di Masa Depan

Di tengah derasnya arus gaya hidup digital dan tren konsumtif, banyak anak muda kini mulai…

6 jam ago

KAI Divre III Palembang Salurkan CSR TW III, Fokus Pengembangan Prasarana Umum dan Pendidikan

Dalam rangka wujud nyata kepedulian sosial terhadap masyarakat di sekitar wilayah operasionalnya, PT Kereta Api…

6 jam ago

BRI Region 6/Jakarta 1 Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025

Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, BRI Region 6/Jakarta 1 melaksanakan upacara bendera yang…

6 jam ago

Kinerja Metland Solid, Metland Cikarang dan Metland Cibitung Menjadi Andalan

PT Metropolitan Land Tbk (Metland) mencatat Marketing sales hingga September 2025 tercatat sebesar Rp1,345 triliun…

6 jam ago

This website uses cookies.