Categories: BP BATAM

BP Batam Gelar Pelatihan Penyusunan Peta Bisnis Instansi Pemerintah

BATAM-Sebagai bagian dari pelaksanaan Reformasi Birokrasi area perubahan ketatalaksanaan, Badan Pengusahaan (BP) Batam melalui Unit Kerja Biro Hukum dan Organisasi bersama Kemenpan RB menggelar Pelatihan Penyusunan Peta Bisnis Proses Instansi Pemerintah yang diikuti oleh 60 orang terdiri dari Eselon II, III, IV dan Staf di lingkungan BP Batam pada Kamis (20/6/2019) pagi, di Gedung Konferensi IT Center, lantai 4 BP Batam.

Acara ini dibuka oleh Kepala Biro SDM, Asep Lili Holilulloh didampingi oleh Kepala Bagian Organisasi & Tata Laksana, Heri Kafianto. Dalam sambutannya, Asep mengatakan, kegiatan ini digelar guna meningkatkan kinerja BP Batam sebagai pelaksana dari peraturan Menpan RB No.19 tahun 2018 tentang Penyusunan peta proses bisnis instansi pemerintah, dengan harapan BP Batam memiliki peta proses bisnis yang konkrit pada masing-masing unit kerja.

“Pelatihan peta proses bisnis ini cukup penting karena bersamaan dengan proses penyelesaikan SOTK. Sehingga pada saat SOTK sudah ditetapkan ini dapat lebih baik lagi. Proses bisnis dinilai krusial dalam sebuah organisasi karena termasuk dalam bahan evaluasi organisasi dan salah satu dokumen yang diperlukan yakni peta proses bisnis,” ujar Asep.

Asisten Deputi Bidang Perumusan Kebijakan Sistem Kelembagaan & Tata Laksana Kementerian PAN RB, Yanuar Ahmad selaku narasumber juga mengiyakan hal tersebut. Reformasi birokrasi merupakan suatu upaya yang terencana dan sistematis untuk mengubah struktur, sistem dan nilai-nilai dalam pemerintah menjadi lebih baik dari sebelumnya. Efektivitas dan efisiensi birokrasi sangat berkaitan dengan proses bisnis yang digunakan oleh birokrasi dalam menghasilkan output dan outcome.

“Peta Proses Bisnis adalah diagram yang menggambarkan hubungan kerja yang efektif dan efisien antar unit organisasi untuk menghasilkan kinerja sesuai dengan tujuan pendirian organisasi agar menghasilkan keluaran yang bernilai tambah bagi pemangku kepentingan,” jelas Yanuar.

Penyusunan Peta Proses Bisnis dimaksudkan sebagai acuan bagi setiap instansi pemerintah untuk mudah melihat potensi masalah yang ada didalam pelaksanaan suatu proses sehingga solusi penyempurnaan proses lebih terarah, dan memiliki standar pelaksanaan pekerjaan sehingga memudahkan dalam mengendalikan dan mempertahankan kualitas pelaksanaan pekerjaan.

“Proses bisnis yang berbelit-belit dan tumpang tindih antara satu unit organisasi dengan unit lain akan membuat organisasi menjadi lambat bekerja. Oleh karena itu, setiap unit organisasi memerlukan peta proses bisnis yang mampu menggambarkan proses bisnis yang dilakukan oleh organisasi dalam mencapai visi, misi dan tujuan organisasi,” tegas Yanuar.

Ia menambahkan, peta proses bisnis merupakan aset terpenting organisasi yang mengumpulkan seluruh informasi kedalam satu kesatuan dokumen atau database organisasi. Dengan demikian, melibatkan seluruh elemen unit kerja dalam penyusunan peta proses bisnis untuk memastikan akurasi dan kelengkapan dari proses bisnis yang digambarkan sesuai dengan rencana strategis organisasi.

Dalam kesempatan ini setelah pelatihan, peserta melakukan simulasi penyusunan peta proses utama sampai peta lintas fungsi. Presentasi peserta dilakukan per kelompok dan didampingi oleh narasumber, dan dilakukan evaluasi atas hasil presentasi serta koreksi. Dengan harapan hal tersebut dapat memaksimalkan penyusunan peta proses bisnis BP Batam ke depannya.

 

 

 

 

 

 

Humas BP Batam

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

1 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

2 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.