Categories: BRIGHT PLN BATAM

Bright PLN Batam Bantu Korban Kebakaran Ruli Baverly

BATAM – Bright PLN Batam turut serta membantu 595 warga dari 192 kepala keluarga yang menjadi korban kebakaran rumah liar (Ruli) Beverly, Kelurahan Belian, Kecamatan Batam Kota, Batam.

“Semoga bantuan yang kita berikan bermanfaat dan membantu meringankan beban saudara kita yang terkena musibah,” kata Manager of Public Relation bright PLN Batam, Bukti Panggabean di lokasi, Kamis (19/7/2018).

Bantuan Bright PLN Batam berupa uang tunai diberikan langsung Bukti Panggabean kepada pihak relawan dan Dinas Sosial (Dinsos) di Posko Terpadu Kebakaran Ruli Beverly.

Bukti mengatakan bahwa bantuan tersebut adalah bentuk empati dan kepedulian perusahaan terhadap para korban kebakaran.

“Kita turut berduka atas kejadian yang menimpa 595 warga dari dari 192 kepala keluarga (KK) yang menjadi korban kebakaran,” ujarnya.

Bukti berharap agar semua keinginan para korban untuk mendapatkan tempat tinggal untuk segera terealisasi agar semua korban dapat kembali menjalani kehidupan yang baik.

Dalam hal ini, kegiatan yang bertujuan membantu korban kebakaran ini merupakam salah satu kegiatan corporate social responsibility (CSR) bright PLN Batam.

“Kami secara rutin mengadakan program CSR baik dalam bentuk program berkelanjutan ataupun kegiatan donasi,” ungkapnya.

Bukti mengharapkan agar keberadaan Bright PLN Batam dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya yang berada di sekitar wilayah perusahaan.

“Saya harap kami bisa terus membantu meningkatkan kesejahtraan masyarakat kota Batam,” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya, permukiman liar di kawasan Beverly, Kelurahan Belian, Batam Kota terbakar, Sabtu (14/7) sekitar pukul 03.00 WIB dinihari. Hal ini menyebabkan 556 warga dari 191 KK kehilangan rumah dan harta bendanya. Dalam kejadian tersebut kerugian ditaksir mencapai 4 miliar.

 

 

 

Penulis : PGP/r

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

6 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

9 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

9 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

16 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

21 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

22 jam ago

This website uses cookies.