Categories: Lingga

Bupati Lingga Resmikan Kelenteng Dai Xio Bio, Simbol Harmoni Toleransi Beragama

LINGGA – Dalam suasana penuh kebersamaan, Bupati Lingga Muhammad Nizar meresmikan Kelenteng Dai Xio Bio di Kampung Pengambil, Desa Sungai Harapan, Kecamatan Singkep Barat, pada Senin (16/12/2024) pagi.

Acara peresmian ini ditandai dengan penandatanganan batu prasasti oleh Bupati Nizar, didampingi oleh Camat Singkep Barat, Febrizal Taupik serta panitia kelenteng dan juga tokoh agama yang hadir.

Dalam sambutannya, Bupati Muhammad Nizar memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada masyarakat Kampung Pengambil, khususnya umat Buddha dan pengurus Kelenteng Dai Xio Bio.

“Hari ini kita sama-sama menyaksikan peresmian kelenteng sebagai tempat ibadah umat Buddha. Saya sangat mengapresiasi usaha masyarakat dan pengurus kelenteng yang telah mewujudkan ini,” ujarnya.

Bupati Nizar juga menekankan pentingnya menjaga dan merawat kelenteng ini sebagai bagian dari warisan budaya dan religi yang berharga.

Selain itu, ia berpesan kepada masyarakat agar terus memelihara sikap saling menghargai meskipun terdapat perbedaan keyakinan.

“Meskipun beda agama, itu tidak menjadi penghalang untuk kita menjaga hubungan baik dengan sesama. Toleransi adalah kunci keharmonisan di daerah kita,” tambahnya.

Ia berharap keberadaan Kelenteng Dai Xio Bio dapat membantu umat Buddha melaksanakan ibadah dengan lebih khusyuk.

“Semoga kelenteng ini menjadi tempat yang nyaman dan membawa berkah bagi umat Buddha dalam beribadah,” pungkasnya.

Page: 1 2

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Eratani Raih Pendanaan Seri A Senilai 6,2 Juta USD, Dorong Masa Depan Revolusi Pertanian Indonesia

Di tengah menurunnya pendanaan startup secara signifikan di Indonesia, Eratani berhasil mengumpulkan pendanaan Seri A senilai 6,2…

14 menit ago

Bangkit dari Dementia, Edwin Anderson Kini Jadi Fullstack Developer Gaji Ratusan Dollar!

Edwin didiagnosis demensia saat masih muda. Kondisi itu membuatnya kesulitan berpikir jernih dan berkonsentrasi. Bukan…

54 menit ago

Pantai Jang Jadi Saksi, Bupati Lingga Rancang Masa Depan Ekonomi Daerah

LINGGA – Suasana pagi di Pantai Jang, Dabo Singkep, tampak lebih hangat dari biasanya. Bukan…

1 jam ago

Gelar Pelatihan POIPPU Online, Energy Academy wujudkan Industri Bersih dan Ramah Lingkungan

Sebagai upaya nyata dalam mendorong terciptanya industri yang lebih bertanggung jawab terhadap lingkungan, Energy Academy…

3 jam ago

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

5 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

6 jam ago

This website uses cookies.