ROAD TOWN, British Virgin Islands – Bybit, bursa mata uang kripto ketiga yang paling banyak dikunjungi di dunia, akan mendaftarkan DEFY, token asli sekaligus token utilitas DEFY, di Bybit Launchpad 2.0.
DEFY merupakan gim seluler blockchain NFT dengan mekanisme play-and-earn (bermain dan menghasilkan), yang memungkinkan pemainnya untuk berlaga dalam metaverse yang menjembatani dunia virtual dan dunia fisik.
Secara khusus, DEFY memadukan gameplay pemecah kode hiperkasual dengan eksplorasi dunia nyata melalui petualangan berbasis augmented reality (AR).
Tertarik mengetahui lebih lanjut tentang gim yang mampu menantang ekspektasi Anda terkait batasan? Silakan mengunjungi tautan berikut: https://defydisrupt.io/.
Penawaran bursa awal (initial exchange offering/IEO) DEFY akan berlangsung di Bybit Launchpad 2.0, platform baru kami untuk berbagai proyek blockchain yang inovatif, dan listing spot lengkapnya dijadwalkan akan berlangsung pada 15 Agustus 2022.
Token DEFY adalah token utilitas sekaligus kunci penting bagi pengguna untuk mendapatkan aset dalam gim, berinteraksi dengan sesama pengguna, serta meningkatkan efektivitas mereka sebagai operator dalam gim.
Nantinya, pengguna dapat menukar token DEFY mereka, yang dapat diakumulasi melalui pencapaian dalam gim atau dibeli pada Bybit Launchpad 2.0, dengan FCOINS (mata uang dalam gim).
Page: 1 2
Jakarta Timur – Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung pemberdayaan dan pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan…
PT Pelindo Solusi Logistik (“SPSL”) sebagai subholding BUMN Kepelabuhanan Pelindo mempertegas komitmennya mendukung upaya global…
PT Waskita Beton Precast Tbk (kode saham: WSBP) percaya bahwa penguatan penerapan Tata Kelola, Manajemen…
Pernikahan sering kali dianggap sebagai momen paling berharga dalam hidup seseorang. Ia bukan hanya tentang…
Bitcoin (BTC) kembali menjadi sorotan utama di pasar aset digital setelah seorang ekonom, Timothy Peterson, merilis…
Platform perdagangan aset kripto No. 1 di Indonesia, Tokocrypto, resmi membuka perdagangan token Aster (ASTER)…
This website uses cookies.