Categories: Lingga

Data BPS 2018, Kabupaten Lingga Peringkat Teratas Jumlah Penduduk Miskin di Kepri

LINGGA – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Lingga memperlihatkan jumlah penduduk miskin di Lingga sebanyak 12.126 jiwa atau 13,55 persen pada 2018 lalu.

Berdasarkan data tersebut Kabupaten Lingga menjadi peringkat pertama dari segi jumlah penduduk miskin dibanding Kabupaten Kota lainnya di Provinsi Kepri.

Kepala kantor BPS Kabupaten Lingga, Sumarmono mengatakan, data yang diperoleh berdasarkan hasil survey nantinya akan menjadi acuan bagi pemerintah daerah maupun pemerintah pusat dalam mengambil langkah-langkah yang berkaitan dengan permasalahan tersebut.

“Di mana nanti data kami ini menjadi acuan bagi pemerintah daerah dan juga pemerintah pusat untuk mengambil langkah-langkah selanjutnya yang berkaitan dengan kependudukan,” kata Sumarmono saat rilis data Starategis Kabupaten Lingga di aula pertemuan kantor BPS Lingga, Rabu (4/12/2019).

Menurut Sumarmono data yang diperoleh ini masih secara makro. Namun secara umum Lingga setiap tahunnya ada peningkatan cuman persentasenya kecil sehingga tetap rendah dibandingkan data Kabupaten/kota lainnya di Kepri.

“Data yang kami lakukan survey itu masih secara makro, secara umum kabupaten Lingga dari tahun ke tahun ada peningkatan hanya persentasenya kecil sehingga persentase rendah jika dibandingkan dengan data kabupaten kota yang lainnya di Kepri,” beber Sumarmono.

Berikut data persentase penduduk miskin Provinsi Kepulauan Riau tahun 2018 yang dikeluarkan oleh BPS Provinsi Kepulauan Riau :

1. Kabupaten Lingga 13,55 persen ( 12.126 jiwa)
2. Kota Tanjungpinang 9,24 persen (19.296 jiwa)
3. Kabupaten Kepulauan Anambas 6,93 persen (2.898 jiwa)
4. Kabupaten Karimun 6,90 persen ( 15.927 jiwa)
5. kabupaten Bintan 6,61persen (10.420 jiwa)
6. Provinsi Kepri 6,20 persen (131.676 jiwa)
7. Kota Batam 5.11 persen (67.413 jiwa)
8. Kabupaten Natuna 4,68 persen (3.596 jiwa)

 

 

 

 

(Rus)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

1 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

2 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

8 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

9 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

14 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

15 jam ago

This website uses cookies.