Diintimidasi di Sekolah, Puluhan Siswa SMAN 14 Batam “Mengungsi” ke Gedung Dewan

Guru Terpaksa Mengajar Siswa di Teras Gedung DPRD Batam

BATAM – swarakepri.com : Polemik yang terjadi di SMAN 14 Batam terus berlanjut. Tuntutan para siswa dan guru agar Kepala Sekolah, Bungasia dicopot dari jabatannya berbuntut adanya intimidasi kepada para guru dan siswa tersebut.

Karena adanya intimidasi tersebut, para guru dan siswa akhirnya memilih menjalankan proses belajar dan mengajar di teras gedung DPRD Batam, pagi ini,Kamis(27/9/2013) sekitar pukul 8.00 WIB.

Aji Sentosa, salah satu siswa kelas XII SMAN 14 Batam kepada awak media ini mengungkapkan bahwa mereka(guru dan siswa,red) terpaksa memilih untuk belajar di gedung DPRD Batam karena mendapat intimidasi dari pihak sekolah.

“Setelah Hearing di Komisi IV kemarin, kami sudah tidak nyaman belajar di Sekolah pak, Apalagi adanya penjagaan ketat dari Satpol PP dan Polisi,” jelasnya.

Aji mengku keberadaan Satpol PP dan Kepolisian tersebut menyebabkan para siswa menjadi ketakutan. “Kami bukan tahanan dan narapidana pak! Kami hanya meminta Guru yang dimutasi bisa kembali mengajar di SMAN 14,” harapnya.

Hal senada juga dikatakan Rahman, siswa kelas X SMAN 14. Ia mengaku sejak hearing di Dewan mereka seperti diperlakukan sebagai penjahat karena selalu dikelilingi oleh Polisi dan Satpol PP. Bahkan dalam p oses belajar mengajar di Sekolah Polisi dan Satpol PP terus memantau para siswa dan gurru.

“Kami akan terus menuntut agar Guru yang dimutasi bisa kembali mengajar di SMUN 14. Kami juga meminta agar aksi pemukulan terhadap rekan kami segera diusut,” tegasnya.

Sampai berita ini diunggah, puluhan siswa dan guru SMAN 14 Batam masih melakukan aktivitas belajar dan mengajar di teras gedung DPRD Batam.(adi)

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

1 hari ago

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

2 hari ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

3 hari ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

3 hari ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

3 hari ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

3 hari ago

This website uses cookies.