Categories: Lingga

Dinkes Lingga Beri Pelatihan Co-Asisten Entomolog Tingkat Puskesmas

LINGGA – Dinas Kesehatan Kabupaten Lingga melalui bidang pencegahan dan pengendalian penyakit menular memberikan pelatihan co-asisten entomolog tingkat Puskesmas se-Kabupaten Lingga.

Hal tersebut sebagai langkah dalam mengeliminasi penyakit malaria di Kabupaten Lingga salah satunya dengan memberikan pembekalan kepada para nakes yang bertugas di Puskesmas.

Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinkes Lingga Wirawan Trisna Putra mengatakan pelatihan tersebut diikuti sebanyak 26 peserta dari 13 Puskesmas yang ada di Lingga.

“Mereka tidak hanya mendapatkan teori di kelas saja namun juga diberikan kesempatan untuk melalukan serangkaian observasi ke perumahan warga dan di kolong bekas galian timah yang ada di Kecamatan Singkep guna mengidentifikasi berbagai varian jentik-jentik,” kata Wirawan, Kamis (23/6/2022)

Dijelaskan Wirawan, bahwa kolong bekas galian timah merupakan daerah potensial tumbuh dan berkembang biaknya jentik nyamuk.

“Namun secara umum sejak 3 tahun terakhir angka kasus malaria di Lingga berada diambang batas yakni kurang dari satu persen,” jelasnya.

Diketahui pada pelatihan co-asisten entomolog ini Dinkes Lingga menggandeng Balai Teknik Kesehatan Lingkungan dan Pengendalian Penyakit atau BTKLPP Kelas I Batam.

“Diharapkan melalui kolaborasi ini berbagai hal yang tidak diinginkan dapat diminimalisir,” tuturnya./Ruslan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Gratis! Sribu Ajak Perempuan Pelaku Bisnis Hadapi Tantangan Lewat ‘Women Who Lead’

Platform freelancer terkemuka di Indonesia, Sribu, akan menggelar acara bertajuk “Women Who Lead: Strategi Bangun…

3 jam ago

Nikmati Diskon Sampai 15% untuk ‘Easter Brunch’ Bersama Keluarga di Grand Mercure Bali Seminyak

Grand Mercure Bali Seminyak rayakan Paskah dengan Easter Sunday Brunch pada 20 April 2025 di…

4 jam ago

Hampir Dijual Sewaktu Kecil, Kini Steward Leo Buka First Wave Coffee

“Terkadang, kita memang nggak harus tahu segalanya di awal. Saya belajar banyak justru saat sudah…

4 jam ago

Perolehan Nilai Kontrak Baru PTPP di Kuartal 1 Tahun Kinerja 2025

Jakarta, 17 April 2025 – PT PP (Persero) Tbk sebagai salah satu Perusahaan BUMN konstruksi…

5 jam ago

Tarif Mulai Rp5.000, LRT Jabodebek Jadi Pilihan Nyaman untuk Libur Long Weekend 18-20 April 2025

LRT Jabodebek siap menemani masyarakat mengisi momen long weekend libur Wafat Yesus Kristus dan Paskah…

5 jam ago

KOLTIVA Validasi Lebih dari 25.000 Petani Kopi di Amerika Selatan Secara Digital untuk Dorong Ketertelusuran dan Keberlanjutan di Sektor Kopi

Perubahan iklim memberikan tantangan yang belum pernah dialami sebelumnya pada wilayah-wilayah penghasil kopi di seluruh…

8 jam ago

This website uses cookies.