DPRD Batam Desak Pemko Tambah Pemasangan Tapping Box

BATAM – Pemerintah Kota Batam akan menerapkan pemberlakuan alat perekam transaksi tapping box. Sedikitnya sudah ada 300 titik pemasangan alat tapping box, antara lain di restoran, hotel dan kedai kopi di wilayah kota Batam.

Namun, Sekretaris Komisi IV DPRD Kota Batam, Udin P. Sihaloho mengatakan pemasangan alat tersebut masih belum maksimal  untuk menambah pendapatan Pajak Asli Daerah (PAD) walaupun sudah dipasang di beberapa tempat usaha yang ada di Batam.

Anggota Partai PDI Perjuangan ini mengharapkan pemasangan tapping box harus ditambah, seperti kedai kopi Morning Bakery yang sudah memiliki 13 outlet dengan omset penjualan per hari diperkirakan mencapai 7 juta rupiah. 

“Saya menanyakan untuk  pendapatan pajak sektor kedai kopi itu seperti apa, seperti Morning Bakery, yang sampai sekarang belum terpasang tapping box,” ujar Udin, pada kamis (1/11/2018).

“Hitungkan saja misal omsetnya 7 juta per hari dikali 13 outlet, sudah jelas Rp 210 juta per hari untuk omset, yang tentu saja kita sudah dapat pajaknya sebesar Rp 21 juta per hari, jika kita hitung per tahun berarti pendapatan pajak dari sana sebesar Rp 7 miliar lebih per tahunnya,” ujarnya.

Ia juga mempertanyakan alasan Morning Bakery belum dipasang tapping box, padahal usaha kedai kopi Morning Bakery sangat berpotensi menambah pendapatan daerah. 

“Nah ini salah satu yang kita pertanyakan di pembahasan KUA-PPAS tentang peningkatan pendapatan daerah dari pajak tempat usaha seperti kedai kopi, yang saat ini ditargetkan Rp 5,5 miliar,” ungkapnya. 

Selanjutnya, Udin mengusulkan agar pendapatan pajak daerah untuk sektor kedai kopi,  yang tadinya ditargetkan Rp 5,5 miliar dapat ditingkatkan lagi menjadi Rp 7 miliar.

Penulis : Marina

Editor   : Siska

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

3 jam ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

3 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

3 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

3 jam ago

Qi An Xin Mendalami Taktik APT ‘NightEagle’

Pada Pameran Keamanan Siber Pertahanan Internasional "CYDES 2025", perusahaan keamanan siber Qi An Xin untuk pertama…

4 jam ago

Strategi Pensiun Dini dari Kontrakan dengan Reksa Dana

"Enak ya, kalau nanti bisa pensiun muda dan tetap hidup nyaman dari hasil kontrakan." Kalimat…

5 jam ago

This website uses cookies.