Categories: Lingga

DPRD Setujui RAPBD Kabupaten Lingga Tahun 2023

LINGGA – DPRD Kabupaten Lingga menyetujui RAPBD Kabupaten Lingga Tahun Anggaran 2023 dalam rapat paripurna yang digelar Rabu(23/11/2022).

Juru bicara Badan Anggaran DPRD Kabupaten Lingga Raja Muchsin, SE menyampaikan sesuai dengan rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) tahun 2005-2025 sebagai dokumen periode 20 tahunan, Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2021-2026 sebagai rencana pembangunan lima tahun dan Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) sebagai rencana pembangunan tahunan, maka RAPBD Tahun Anggaran 2023 ini merupakan satu bagian dari keseluruhan sistem tersebut.

Pada Rapat Finalisasi dan Harmonisasi antara Banggar dan TAPD menyetujui dan menyepakati total belanja RAPBD Kabupaten Lingga Tahun 2023 adalah sebesar Rp946.676.395.563.

Total belanja RAPBD Tahun Anggaran 2023 tersebut dapat di setujui dengan beberapa catatan sebagai berikut :

1. Pergeseran anggaran antar PD, kegiatan dan jenis belanja, serta antar objek belanja.

2. Apresiasi dan penghargaan kepada pemerintah daerah atas usaha-usaha eksekutif dan pihak-pihak terkait sehingga pada tahun 2023 terjadi peningkatan pendapatan.

Adapun total APBD Kabupaten Lingga Tahun 2023 diperoleh dari:

1. Pendapatan Asli Daerah Rp66.671.471.138

2. Pendapatan Transfer diantaranya;
• pendapatan Transfer Pemerintah Pusat sebesar Rp825.380.201.607
• pendapatan Transfer antar daerah sebesarRp42.024.722.818

3. lain – lain pendapatan daerah yang sah sebesar Rp1.600.000.000

Ucapan terima kasih di sampaikan oleh Bupati Lingga M.Nizar atas kerja keras Tim Banggar DPRD dan TAPD, dalam menyusun dan membahas RAPBD Tahun Anggaran 2023, sehingga bisa disetujui pada Paripurna DPRD Kabupaten Lingga.

Hadir pada paripurna tersebut Wakil Bupati Lingga, Sekretaris Daerah, FKPD, Kepala OPD, Camat, Kades dan BPD Se – Kabupaten Lingga./Ruslan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

50 menit ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

50 menit ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

6 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

8 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

10 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

10 jam ago

This website uses cookies.