Categories: DUNIA

DruzhOK, Media Sosial untuk Hewan Peliharaan kini Hadir di Rusia

MOSKWA – Sebuah situs media sosial Rusia populer meluncurkan platform yang memungkinkan hewan peliharaan, atau lebih tepatnya pemilik mereka, dapat memberitahu dunia tentang kehidupan sang hewan.

 

 

Media sosial hewan peliharaan ini bernama DruzhOK yang merupaan gabungan kata druzh yang artnya ‘teman kecil’ dalam bahasa Rusia dan ‘OK’.

 

 

Teman kecil yang dimaksud harus mendaftarkan nama, jenis binatang, jenis kelamin dan umur, agar pemilik lainnya dapat menemukan teman.

 

Sebagaimana dilaporkan Dozhd TV, pemasok keperluan hewan juga dapat menyempurnakan kampanye penjualan di media sosial ini. Dan memang perusahaan makanan binatang peliharaan terlibat dalam proyek ini.

 

Situs ini disebut-sebut sebagai yang pertama di dunia dan meskipun perangkat lunaknya masih dalam pengembangan, para pengguna sudah mendaftarkan peliharannya. Demikian dilaporkan Dozhd TV.

 

Situs tersebut lebih mirip Facebook sehingga penggunanya dapat menambah teman, memberi ‘like’ serta mengomentari foto yang diunggah teman-teman mereka.

 

Reaksi media pada umumnya menunjukkan ketertarikan terhadap proyek ini, meskipun muncul sinisme terkait prospek pemasarannya.

 

Sejumlah pengguna media sosial juga membandingkannya dengan media yang membuat setiap orang bisa memantau binatang peliharaan orang lain.

 

Sebagian lainnya mengisyaratkan kegunaan positifnya seperti ketika mencari binatang peliharaan yang hilang.

 

KOMPAS

Roni Rumahorbo

Recent Posts

COP30: MIND ID Tekankan Transformasi Nikel Hijau untuk Perkuat Posisi Indonesia dalam Mineral Kritis Dunia ‎

Dalam perhelatan Konferensi Perubahan Iklim Dunia COP30, MIND ID Group menegaskan bahwa masa depan industri…

3 jam ago

KAI Daop 1 Jakarta: Komite TJSL Salurkan Bantuan Program Bina Lingkungan Senilai Rp 220 Juta

Komite Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT KAI Daop 1 Jakarta kembali menyalurkan bantuan…

3 jam ago

Ada Aturan Baru Bawa Power Bank di Kereta Api, Ini Ketentuannya

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai menerapkan aturan baru bagi pelanggan yang membawa power bank…

3 jam ago

694 Kontainer Limbah Elektronik Banjiri Batam, Ini Penjelasan Lengkap Dirlalin BP Batam

BATAM – Sebanyak 694 berisi limbah elektronik(e-waste) dari Amerika Serikat sudah masuk di Pelabuhan Batu…

6 jam ago

Tips Percaya Diri Saat jadi Content Creator bersama Priska Sahanaya dan Beauty Class Fanbo

Tanggal 12 September 2025, SMA & SMK Yapenda menggelar acara “Storytelling Techniques to Make Your…

6 jam ago

KAI Tetapkan Kesiapan Penuh untuk Angkutan Natal dan Tahun Baru 2025/2026

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menetapkan kesiapan penuh menghadapi Masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun…

6 jam ago

This website uses cookies.