Categories: BATAM

Dua Rumah di Bengkong Terbakar, Ini Himbauan Kapolsek

BATAM – Dua unit rumah yang berada di Bengkong Kartini Blok A Nomor 11 dan Blok A Nomor 5, RT 02/012, Kelurahan Tanjung Buntung, Bengkong, Batam mengalami kebakaran pada Minggu(22/9/2019) sekitar pukul 9.30 WIB.

Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebarakan tersebut. Namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Infomasi dilapangan, kejadian tersebut diketahui saat pemilik rumah di Blok A Nomor 6 bernama Sutikno melihat api dari depan rumahnya Blok A Nomor 11 sudah membesar.

Sutikno kemudian mengumumkan lewat toa masjid bahwa telah terjadi kebakaran yang mengakibatkan 2 unit rumah tersebut habis terbakar.

Kapolsek Bengkong, AKP Yuhendri mengatakan, saat terjadi kebakaran pemilik rumah Blok A Nomor 11 sedang berada di Gereja dan rumah ditinggalkan oleh pemiliknya dalam keadaan kosong.

“Setiba korban(pemilik rumah) berada di rumah sudah dalam keadaan terbakar,” jelas Yuhendri.

Dijelaskan bahwa penghuni rumah di Blok A Nomor 5 sedang tidur dikamar belakang saat terjadi kebakaran.

“Tiba tiba korban mendengar suara serpihan jatuh kebakar, kemudian tetangga korban sutikno memberitahukan kebakaran, korban pun menyelamatkan 2 unit sepeda motor,” ujarnya.

Untuk memadamkan api, Kapolsek Bengkong dan jajaran langsung turun ke lokasi dibantu petugas Damkar PBK BP Batam dab Damkar Pemko Batam.

Atas kejadian tersebut, Yuhendri menghimbau masyarakat untuk mematikan listrik saat keluar rumah.

“Dihimbau agar masyarakat apabila keluar rumah pastikan semua listrik sudah dimatikan,”pungkasnya.

 

 

Penulis : Shafix

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kolaborasi, Tantangan dan Etika dalam Peliputan Isu Lingkungan

Webinar Jurnalisme Lingkungan oleh LindungiHutan telah digelar pada 4-5 September 2024. LindungiHutan telah menyelenggarakan webinar…

6 jam ago

Lewat Kolaborasi dengan DATAYOO, Eratani Terapkan Precision Farming Berbasis Satelit

Jakarta, 19 September 2024 – Eratani, startup agritech yang menyediakan solusi pertanian holistik, resmi menjalin…

6 jam ago

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

12 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

13 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

18 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

19 jam ago

This website uses cookies.