Categories: OLAHRAGA

Duel Pacquiao vs Amir Khan Dibatalkan

LONDON – Rencana duel petinju asal Filipina Manny Pacquiao dengan Amir Khan yang sudah diumumkan dipastikan batal terlaksana. Hal ini dikonfirmasikan Promotor Top Rank Bob Arum, Selasa (7/3).

“Michael (Koncz) sedang dalam perjalanan kembali untuk bertemu dengan Manny tapi tidak untuk kesepakatan dengan UEA,” kata Arum.

“(Kesepakatan) itu mati. Saya berbicara kepadanya tentang proposal lain untuk pertarungan lain, tidak melawan Khan. Khan tidak akan lawan berikutnya Manny”.

Sebelumnya di akhir bulan Februari, Pacquiao dan Khan mengumumkan keduanya sudah menjalin kesepakatan untuk berduel di atas ring pada bulan April di Uni Emirat Arab (UEA).

Pacquiao dijanjikan bayaran US$ 38 juta oleh grup inveatasi dari UEA. Dua pekan lalu Pacquiao menuliskan lewat akun twitter-nya kalau timnya dan tim Khan menyepakati tanggal duel yakni 23 April di UEA. Namun menurut Arum belum ada kesepakatan soal tanggal duel meski kemudian dijadwalkan tanggal 19 Mei 2017.

Sebenarnya Pacquiao sebelumnya sudah menjalin pembicaraan dengan petinju Australia Jeff Horn di Brisbane. Namun dia berubah pkiran setelah adanya tawaran dari investor dari UEA yang menawarinya 38 juta dollar untuk berduel dengan Khan.

“Ketika mereka menghubungi saya, saya mengatakan kepada mereka itu seperti kue di langit. Ini gila dan tidak akan terjadi,” kata Arum.

 

 

 

Editor    : Rudiarjo Pangaribuan

Sumber : Berita Satu

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Bangun Benteng Hijau, PT Hino Finance Indonesia Tanam Ribuan Mangrove di Wonorejo, Surabaya

Dalam rangka memperkuat komitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, PT Hino Finance Indonesia berkolaborasi dengan LindungiHutan dalam…

45 menit ago

BRI Manajemen Investasi Sabet Dua Penghargaan Best Asset Manager dari Alpha Southeast Asia 2025

PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) kembali mencatatkan prestasi membanggakan di tingkat regional. Dalam ajang Alpha…

1 jam ago

REA Berdayakan Lebih dari 600 Petani Swadaya di Kalimantan Timur untuk Kepatuhan EUDR dan Sertifikasi RSPO dengan Dukungan Teknis dari KOLTIVA

REA menjalankan program SHINES untuk mendukung lebih dari 600 petani swadaya di Kutai, Kalimantan Timur,…

2 jam ago

ANTAM Raih Apresiasi ICDX Berkat Komitmen Energi Bersih di UBPP Logam Mulia

PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau ANTAM memperoleh apresiasi dari Indonesia Commodity & Derivatives Exchange…

2 jam ago

Qi An Xin Mendalami Taktik APT ‘NightEagle’

Pada Pameran Keamanan Siber Pertahanan Internasional "CYDES 2025", perusahaan keamanan siber Qi An Xin untuk pertama…

2 jam ago

Strategi Pensiun Dini dari Kontrakan dengan Reksa Dana

"Enak ya, kalau nanti bisa pensiun muda dan tetap hidup nyaman dari hasil kontrakan." Kalimat…

3 jam ago

This website uses cookies.