Categories: KEPRI

Gedung Gonggong, Ikon Wisata Baru Tanjungpinang

TANJUNGPINANG – Gedung Gonggong akan dinobatkan menjadi ikon wisata baru di kota Tanjungpinang, Kepulauan Riau.

 

Lokasi gedung yang terletak di tepi laut ini akan langsung terlihat oleh wisatawan yang datang melalui Pelabuhan International Sri Bintan Pura Tanjungpinang.

 

Rencananya, gedung yang memiliki bentuk seperti Gonggong ini akan diresmikan oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla dalam acara puncak Festival Bahari Kepri, Sabtu (29/10/2016).

 

“Proses pengerjaan Gedung Gonggong sudah mencapai 99 persen dan sekarang sedang dalam proses pembersihan. Ini juga sedang dipasang batu alam di dua sisi pintu masuk area Gedung Gonggong,” jelas Kepala Dinas Pertamanan, Kebersihan dan Pertamanan Kota Tanjungpinang Al Mazuar Amal, Selasa (25/10/2016).

 

Nantinya, peresmian Gedung Gonggong juga diiringi dengan pelepasan yachter dari berbagai negara.

 

“Acara peresmian juga akan dihadiri 25 Dubes yang ikut memeriahkan FBK,” tambah Wombok selaku Kabid Pertamanan.

 

Meski bangunannya tidak besar, namun ada bermacam fasilitas yang ditawarkan dari ikon wisata baru Tanjungpinang ini.

 

“Selain sebagai ikon wisata dan pusat informasi turis, Gedung Gonggong akan dijadikan tempat pameran produk lokal dan kuliner. Gedung ini juga dilengkapi ruang rapat VIP dengan kapasitas 12 orang,” terang Wombok.

 

Kawasan sepanjang tepi laut juga telah dipercantik dengan adanya taman baru yang dilengkapi arena bermain anak-anak.

 

Sebelumnya, pembangunan Gedung Gonggong ditargetkan selesai pada akhir tahun 2016. Akan tetapi, proses pengerjaan sedang dikebut dari siang hingga malam supaya nanti siap diresmikan pada acara puncak FBK.

 

 

RED/CR 07

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Solo Terintegrasi, Stasiun dan Terminal Terhubung, Efisienkan Perjalanan Masyarakat Pada Saat Lebaran

PT Kereta Api Indonesia (Persero) terus berkomitmen untuk meningkatkan pelayanan dan kemudahan bagi para pelanggan,…

9 jam ago

MAXY Academy Buka Sesi Konsultasi Gratis untuk Bantu Anak Muda Temukan Jalur Karier Digital

Jakarta, Kompas – Di tengah meningkatnya minat generasi muda untuk berkarier di dunia digital, masih…

13 jam ago

KA Bandara di Yogyakarta Catat Ketepatan Waktu 99,8% Selama Masa Angkutan Lebaran 2025

Yogyakarta — KA Bandara area Yogyakarta mencatat ketepatan waktu keberangkatan (on-time performance/OTP) yang sangat tinggi…

14 jam ago

Bitcoin Stabil di $84.000, Sentimen Pasar Masih Dibatasi Kekhawatiran Perang Dagang

Harga Bitcoin tercatat stabil pada level $84.447 pada Senin pagi (14/4), di tengah sentimen pasar…

20 jam ago

Mahasiswa Fashion Program BINUS UNIVERSITY Lakukan Immersion Trip ke Pekalongan: Mendalami Budaya, Menghidupkan Warisan dalam Karya

Dalam era globalisasi dan perkembangan industri fashion yang semakin dinamis, kebutuhan akan desainer yang tidak…

20 jam ago

Kuliner Favorit Keluarga: Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya

Bubur Ayam Jakarta 46 di Surabaya jadi favorit keluarga karena menyajikan rasa autentik, topping lengkap,…

1 hari ago

This website uses cookies.