Categories: BISNIS

Genjot Investasi, BP Batam Undang Dubes Kuwait

BATAM – Badang Pengusahaan (BP) Batam mengundang Duta Besar (Dubes) Kuwait untuk Indonesia, Nasser Bareh Al Enezi untuk melihat kota Batam, Selasa(22/11/2016). Selama ini Kuwait merupakan negara berpenghasilan terbesar di Timur Tengah dan sangat berpotensi besar menjadi mitra yang bagus.

Secara khusus Nasser mengatakan sangat tertarik dengan Ijin Investasi 3 jam yang dibuat oleh BP Batam dalam mempermudah kepengurusan
perizinan.

“Saya sangat tertarik dengan kebijakan perizinan yang dibentuk oleh BP Batam, dan sistem kepengurusan izin ini ada baiknya diterapkan di
Kwait,” Kata Nasser, Selasa (22/11/2016).

Nasser Berharap kerjasama antara Indonesia dan Kuwait segera terealisasi dengan mempertemukan Menlu kedua negara untuk melakukan
sidang kerja dan melakukan kesepakatan bersama.

“Mudah-mudahan di awal tahun depan ada pertemuan antara Kuwait dan Indonesia serta melakukan sidang kerja sekalian menandatangani
beberapa agreement,” harapnya.

Deputi 5 BP Batam, Gusmardi Bustami juga mengharapkan kerjasama antara Indonesia dan Kuwait segera terealisasi dalam waktu dekat.

“Ini kan masih dalam tahap penjajakan, kalau jadwal kerjasama belum bisa kita tentukan, dan kami sangat yakin bahwa Kuwait akan menanamkan
investasinya di Batam,” kata Gusmardi.

Gusmardi mengatakan dalam pertemuan sebelumnya BP Batam sudah mengenalkan 24 Kawasan industri yang ada dibatam dan terserah investor
memilih menanamkan modalnya dimana.

“Batam memiliki 24 kawasan industri, kita berikan kebebasan kepada investor Kuwait yang ingin menanamkan modalnya di kawasan yang
diminati,” lanjutnya.

Hal senada juga diungkapkan oleh gusmardi usai melakukan pertemuan, dia berharap kedua negara segera melakukan kerjasama.

“Yang jelas kita harapkan kerjasama dengan Kuwait segera terealisasi karena Kuwait merupakan salah satu negara berpenghasilan terbesar di
Timur Tengah, dan efeknya akan sangat besar bagi Indonesia jika kerjasama antara kedua negara sudah terjalin,” tutupnya.

Sebelumnya juga Dubes Kuwait untuk Indonesia sudah mengunjungi Pelabuhan Batuampar dan PT MC Dermot yang ada di Batuampar.

 

RONI RUMAHORBO

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

COP30: MIND ID Tekankan Transformasi Nikel Hijau untuk Perkuat Posisi Indonesia dalam Mineral Kritis Dunia ‎

Dalam perhelatan Konferensi Perubahan Iklim Dunia COP30, MIND ID Group menegaskan bahwa masa depan industri…

1 jam ago

KAI Daop 1 Jakarta: Komite TJSL Salurkan Bantuan Program Bina Lingkungan Senilai Rp 220 Juta

Komite Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT KAI Daop 1 Jakarta kembali menyalurkan bantuan…

1 jam ago

Ada Aturan Baru Bawa Power Bank di Kereta Api, Ini Ketentuannya

PT Kereta Api Indonesia (Persero) mulai menerapkan aturan baru bagi pelanggan yang membawa power bank…

1 jam ago

694 Kontainer Limbah Elektronik Banjiri Batam, Ini Penjelasan Lengkap Dirlalin BP Batam

BATAM – Sebanyak 694 berisi limbah elektronik(e-waste) dari Amerika Serikat sudah masuk di Pelabuhan Batu…

4 jam ago

Tips Percaya Diri Saat jadi Content Creator bersama Priska Sahanaya dan Beauty Class Fanbo

Tanggal 12 September 2025, SMA & SMK Yapenda menggelar acara “Storytelling Techniques to Make Your…

4 jam ago

KAI Tetapkan Kesiapan Penuh untuk Angkutan Natal dan Tahun Baru 2025/2026

PT Kereta Api Indonesia (Persero) menetapkan kesiapan penuh menghadapi Masa Angkutan Natal 2025 dan Tahun…

4 jam ago

This website uses cookies.