Categories: Lingga

Gubernur Serahkan Bantuan Biaya Penyambungan Listrik Gratis di Lingga

LINGGA – Gubernur Kepulauan Riau, Nurdin Basirun meresmikan pemberian bantuan biaya penyambungan listrik gratis bagi masyarakat kurang mampu di Kabupaten Lingga, Rabu(22/5/2019). Kegiatan ini digelar di Kampung Kubus, Desa Merawang, Kabupaten Lingga.

Gubernur menyerahkan bantuan secara simbolis dan menempelkan stiker tanda penerima bantuan. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan kesepakatan dan kesanggupan untuk menjaga dan merawat bantuan yang diberikan oleh para penerima bantuan.

Sebanyak 55 orang warga Kabupaten Lingga menerima bantuan tersebut. Saat acara, 15 warga penerima bantuan ikut hadir diantaranya adalah 5 orang warga Budus, 7 orang dari Desa Panggak Laut, 2 dari Kelumu dan 1 dari Cening.

Disela-sela kegiatan tersebut, Gubernur Kepri menyempatkan diri untuk bercengkerama dengan anak-anak di daerah tersebut.

Mereka dengan suka cita bertemu dengan orang nomor satu di Kepri tersebut. Dengan disuguhi amplop, mereka pun bersalaman dengan bapak Nurdin. Beliau pun sempat memberikan tantangan kepada para anak-anak yang disalaminya.

“Bisa baca doa makan atau baca Al-fatihah ?” sang anak sigap menjawab, bisa ! Lalu karena keberhasilannya, beliau menambahkan amplop bonus kepada anak-anak tersebut. Begitulah kehangatan dan keakraban yang tergambar dalam silaturahmi tersebut.

Selanjutnya Gubernur Kepri beserta rombongan bergerak ke Masjid Sultan Lingga untuk berbuka dan sholat berjamaah.

Tampak hadir dalam kunjungan tersebut Kadis Pertanian, Kepala BKPSDM, Plt. Kadis ESDM, Kadis Perkim, Ketua MUI Provinsi Kepri, Ketua MUI Tanjungpinang, Kepala Bakesbangpol Kabupaten Lingga, Kepala Desa, tokoh masyarakat, serta para peserta penerima bantuan yang berbahagia.

 

 

Penulis : Ruslan/r

Editor   : Rudiarjo Pangaribuan

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Lebih dari Sekadar Jual-Beli Alat Tulis, Tokojadi Buka Ruang Promosi Gratis Bagi Pelanggan

Melanjutkan semangat tahun akselerasi yang didasari nilai integritas, Tokojadi kembali meluncurkan inisiatif baru yang berfokus…

4 jam ago

RevComm Tunjuk Hargunadi Soemantri sebagai Country Manager Indonesia

Jakarta, 14 Januari 2026 — RevComm Inc., perusahaan asal Jepang penyedia solusi AI Voice Analytics, MiiTel, resmi menunjuk Hargunadi…

6 jam ago

Menelusuri Tambang Pasir Darat Ilegal dan Cut and Fill di Batam (1)

BATAM - Penambangan pasir darat ilegal dan Cut and Fill(penggalian dan penimbunan untuk meratakan  permukaan…

6 jam ago

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

14 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

18 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

19 jam ago

This website uses cookies.