Categories: BISNIS

Halo Robotics Berhasil Melakukan Powerline Inspection dengan Drone DJI

Halo Robotics, distributor terbesar untuk teknologi drone profesional di Indonesia telah berhasil menerapkan inovasi terbaru dalam dunia drone inspection. Dengan menggunakan powerline inspection drone DJI Matrice 350 RTK dan sensor thermal DJI Zenmuse H30T, Halo Robotics telah melakukan inspeksi mendalam pada menara transmisi tegangan ekstra tinggi, secara signifikan meningkatkan keamanan dan efisiensi.

Powerline inspection secara tradisional seringkali melibatkan risiko tinggi bagi pekerja. Namun, dengan pemanfaatan teknologi drone inspection, Halo Robotics berhasil menghilangkan bahaya tersebut. Drone yang dilengkapi dengan kamera termal seperti Zenmuse H30T memungkinkan inspeksi dilakukan dari jarak aman, menghasilkan data visual yang sangat detail dan akurat.

Data ini kemudian dianalisis secara mendalam untuk mengidentifikasi potensi kerusakan, seperti titik panas pada konduktor atau kerusakan struktur, sebelum masalah tersebut menjadi lebih serius.

Manfaat Utama Inspeksi Menggunakan Drone:

Peningkatan Keamanan: Meminimalisir risiko kecelakaan saat inspeksi.

Efisiensi Maksimal: Pengumpulan data yang cepat dan analisis yang akurat mempercepat proses inspeksi.

Akurasi Tinggi: Gambar termal beresolusi tinggi memberikan informasi yang sangat detail tentang kondisi aset.

Biaya Efektif: Mengurangi kebutuhan akan peralatan khusus dan tenaga kerja yang banyak.

Solusi drone untuk powerline inspection adalah salah satu bentuk komitmen Halo Robotics untuk terus menyediakan inovasi teknologi drone yang efektif dan efisien untuk industri energi.

Tentang Halo Robotics 

Halo Robotics adalah distributor terbesar untuk teknologi drone profesional di Indonesia. Kami berkomitmen penuh untuk menyediakan solusi drone lengkap di semua bidang industri diantaranya Pertambangan, Minyak & Gas, Kelistrikan, Pertanian, Konstruksi, Keam anan, dan Pelayanan Publik.

Press release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra SwaraKepri

Recent Posts

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

1 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

2 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

3 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

10 jam ago

Uji Kompetensi Bahasa Inggris, 32 Tim Peserta Ikuti Yos Sudarso Debating Championship 2024

BATAM - Yos Sudarso Debating Championship 2024 mulai digelar hari ini, Sabtu (21/09/2024). Kepala Sekolah…

10 jam ago

Gugatan HNSI Batam terhadap Kapal MT Arman 114 Diputus N.O

BATAM – Majelis Hakim Pengadilan Negeri Batam menjatuhkan putusan Niet Ontvankelijke Verklraad(N.O) atas gugatan Perbuatan…

10 jam ago

This website uses cookies.