Categories: KESEHATAN

Hasil Survei, Wanita Lebih Suka Pria Gemuk Ketimbang Perut Six Pack

Selama ini penampilan perut berotot dan six pack dianggap jadi daya tarik pria bagi para wanita. Namun sebuah survei menunjukkan hal sebaliknya.

Planet Fitness, perusahaan penyedia klub fitnes baru-baru ini menggelar survei terhadap 2.000 responden wanita di Malaysia dan menemukan fakta yang cukup mengejutkan. Ada 70 persen wanita yang lebih memilih pria gemuk ketimbang pria berotot.

Hasil studi tersebut juga menunjukkan, wanita menganggap pria terlihat lebih menarik jika mereka memiliki bobot 10 kg lebih berat dari berat badan rata-rata atau ideal. Bahkan 78 persen wanita berpendapat pria yang sedikit lebih gemuk dari standar justru terlihat lebih percaya diri.

Tidak hanya itu, seperti dikutip dari World of Buzz, 80 persen wanita mengaku bangga menikahi pria yang memiliki ‘dad bod’, yakni sebutan untuk tubuh yang sedikit gempal, terlihat sehat namun juga tidak terlalu ramping maupun berotot. Perut pun tidak harus berotot atau six pack karena yang terpenting adalah fit dan tampak kebapakan.

Selain itu 47 persen wanita juga berpendapat bentuk tubuh ‘dad bod’ nantinya bisa melampaui popularitas six pack yang selama ini justru diidamkan pria. Sehingga muncullah istilah, ‘dad bod is the new six pack’.

Ada alasan ilmiah yang bisa menjelaskan kenapa para wanita kini lebih tertarik pada pria bertubuh gemuk atau gempal ketimbang pria berotot. Pria gemuk umumnya cenderung lebih suka memakai celana longgar. Hal itu berkaitan dengan kualitas sperma.

Hasil studi Harvard TH Chan School Public Health terhadap 656 pria, responden yang lebih sering memakai celana boxer memiliki konsentrasi sperma 25 persen lebih tinggi ketimbang kelompok yang suka pakai celana dalam ketat. Saat memakai celana longgar seperti boxer, maka habitat sperma juga lebih baik dan hasilnya, produksi sperma pun lebih berkulitas.

Cewek Indonesia, setuju dengan hasil survei di atas?

 

 

 

 

 

 

Sumber: Detik.com

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Kedubes India dan Indoindians Siap Gelar ASEAN-India Spring Bazaar 2025 di Jakarta: Perayaan Budaya, Seni, dan Persahabatan Regional

Dalam semangat mempererat hubungan persahabatan dan kerja sama antara negara-negara Asia Tenggara dan India, Kedutaan…

2 jam ago

10 Alasan Mengapa Harus Berbelanja Online Sepeda & Aksesoris di Rodalink

Berbelanja sepeda dan aksesoris secara online semakin menjadi pilihan utama bagi banyak orang. Namun, memilih…

3 jam ago

Peran Teknologi AV dalam Manajemen Krisis dan Kolaborasi: Meningkatkan Strategi Komunikasi dan Respons

Artikel "The Role of AV Technology in Crisis Management and Collaboration" oleh Melvin Halpito, Managing…

4 jam ago

Indonesia International Cat Conference & Exhibition (IICCE) 2025

Dibawah kepemimpinan Danny R. Sultoni sebagai Direktur Penyelenggara dan Dr. M. Munawaroh, MM selaku Ketua…

4 jam ago

Mendesain Ruang untuk Brainstorming Kelompok yang Efektif: Menciptakan Lingkungan yang Mendorong Kreativitas dan Kolaborasi

Artikel "Designing Spaces for Effective Group Brainstorming" oleh Melvin Halpito, Managing Director MLV Teknologi, membahas…

8 jam ago

BINUS @Bekasi Bukan Sekadar Kampus, Tapi Solusi Masa Depan SDM Indonesia

Indonesia tengah menghadapi tekanan ekonomi yang kompleks dan multidimensi. Ketidakstabilan global yang dipicu oleh ketegangan…

2 hari ago

This website uses cookies.