Categories: Lingga

HIPMI Lingga Bagikan Produk UMKM dan Sembako ke Panti Jompo

LINGGA – Badan Perwakilan Cabang atau BPC Himpunan Pengusaha Muda Indonesa atau HIPMI Kabupaten Lingga, membagikan produk UMKM dan paket sembako ke Panti Jompo Tuah Bunda, dan Pesantren Darul Iman di Kecamatan Singkep, Kabupaten Lingga.

Pembagian produk UMKM dan paket sembako tersebut dibagikan dalam rangka Jumat Berkah sekaligus memperingati Hari Kemerdekaan Ke-78 RI tahun 2023.

Ketua HIPMI Lingga Yanuar mengatakan, bahwa kegiatan ini untuk mengajarkan kepada rekan-rekan pengusaha yang sudah memiliki usaha untuk saling berbagi kepada sesama.

“Melalui kegiatan ini kita mengajak kepada para rekan-rekan pengusaha untuk saling berbagi ke sesama,” kata Yanuar, Jumat (18/8/2023).

Dikatakannya, bahwa kegiatan ini untuk menjadi dorongan bagi para pengusaha untuk menyisihkan sebagian rezekinya agar dapat dibagikan kepada orang-orang yang membutuhkan.

“Salah satunya dengan kita menyambangi panti jompo dan pondok pesantren yang ada di Kecamatan Singkep,” ujarnya.

Untuk kegiatan tersebut, HIPMI Lingga akan terus berbagi kepada sesama, namun dengan lokasi yang berbeda.
“Misalnya di Singkep Barat, lalu Daik Lingga, dan Senayang,” jelasnya

Selain itu, Yanuar menjelaskan, bahwa pihak berkolaborasi dengan UMKM di Lingga untuk mengajak para pelaku usaha meningkatkan produktiftasnya.

“Dimana kita telah mengkurasikan kurang lebih 100 produk UMKM dengan jumlah 65 orang untuk dinaikkan kelasnya,” bebernya.

Ia berpesan kepada para anggota HIPMI sesuai dengan tema Terus Melaju Untuk Indonesia Maju, “yang mana kawan-kawan tetap usaha jangan pernah pesimis, namun ketika sudah berkembang jangan lupa berbagi,” imbuhnya./Ruslan

Redaksi

Recent Posts

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

4 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

6 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

8 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

8 jam ago

Ini Dia Pilihan 10 Aplikasi Musik Online Terbaik di 2024

Musik telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari, dan dengan kemajuan teknologi, mendengarkan musik semakin…

8 jam ago

Usai Cuti, Kepala BP Batam Dengarkan Laporan Kinerja dari Wakil Kepala BP Batam

BATAM - Kepala Badan Pengusahaan Batam (BP Batam), Muhammad Rudi menerima sekaligus mendengarkan paparan Laporan…

9 jam ago

This website uses cookies.