LINGGA – Kepolisian Resor Lingga menggelar lomba Polisi Cilik (Pocil) tingkat Sekolah Dasar dalam rangka peringatan HUT Bhayangkara ke-73 Tahun 2019, Jumat (28/06/19).
Kegiatan perlombaan ini digelar di Gedung Nasional Dabo Singkep, dan dimulai pukul 08.00 WIB pagi.
Lomba Pocil tersebut diikuti sebanyak 6 Tim dari berbagai Sekolah Dasar (SD) di Kabupaten Lingga, dengan indikator penilaian meliputi kreativitas, kerapian, kekompakan, estetika dan tata cara baris-berbaris.
Seluruh tim menampilkan aneka gerakan baris berbaris dan gerakan pengaturan lalu lintas. Para peserta tampak penuh semangat agar tampil maksimal di depan juri dari Polres Lingga, dan Perwakilan PPI (Purna Paskibra Indonesia) Kabupaten Lingga.
Gerakan-gerakan peserta begitu tertib dan berirama, tidak terlihat kesalahan fatal yang dilakukan para peserta. Para penonton yang menyaksikan selalu memberikan riuh tepuk tangan saat para peserta beraksi. Tampak juga para orangtua peserta mendampingi para Pocil tersebut.
Menariknya, para peserta mengenakan aneka seragam Kepolisian. Ada yang mengenakan seragam Samapta, Polantas, Brimob hingga seragam Satpol Air. Sehingga menambah semarak kegiatan.
Kapolres Lingga AKBP Joko Adi Nugroho, dalam kesempatan tersebut mengapresiasi kepada para peserta lomba yang telah mengikuti jalannya perlombaan dengan sangat antusias.
“Setelah berlatih cukup lama, seluruh peserta sudah menampilkan kreatifitas terbaiknya,” ungkap Kapolres Lingga.
Walau hanya tiga sekolah yang menjadi pemuncak juara, Kapolres Lingga berharap agar para peserta lainnya tidak berkecil hati. Sebab mereka sudah memberikan penampilan terbaik. Apalagi para peserta sudah memperoleh dasar baris berbaris dan dasar gerakan lalu lintas.
Adapun pemenang perlombaan ialah Juara 1 SDN 002 Singkep, Juara 2 : SDN 008 Singkep, Juara 3 : SDN 001 Singkep.
Penulis : Ruslan
Editor : Rumbo
PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…
LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…
Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…
Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…
Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…
Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…
This website uses cookies.