Categories: BATAM

Hutagaol Dipulangkan Polisi, Ratusan Warga Baloi Kolam Membubarkan Diri

BATAM – R. Hutagaol, warga Baloi Kolam akhirnya dipulangkan pihak Kepolisian setelah sempat diperiksa selama 2 jam oleh penyidik Polresta Barelang, Sabtu(4/11) pukul 15.45 WIB.

Sebelumnya Hutagaol diamankan Polisi setelah sempat terjadi kisruh pasca adanya penolakan warga terhadap sekelompok orang yang mencoba menyebarkan surat peringatan dari PT. Alfinky Multi Berkat.

Pantauan di lokasi, Hutagaol tiba di Baloi Kolam menggunakan mobil warna putih didampingi Ketua RW.

Hutagaol sempat melakukan orasi dari atas mobil untuk memberikan penjelasan kepada ratusan warga Baloi Kolam.

“Hidup Baloi Kolam..!! ” kata Hutagaol.

Selanjutnya Tokoh masyarakat Baloi Kolam, Uba Ingan Sigalingging menghimbau warga untuk membubarkan diri dengan tertib.

“Kita kembali ke tempat kita masing-masing” kata Uba.

Ratusan warga yang sebelumnya berkumpul di tepi jalan Yos Sudarso kemudian membubarkan diri dengan tertib.

Sebelumnya, Ratusan warga Baloi Kolam, Batam memilih bertahan di samping jalan raya Yos Sudarso Baloi Kolam, Batam. Mereka masih menunggu salah satu satu warga bernama Hutagaol dikembalikan oleh pihak Kepolisian.

ST, salah satu warga Baloi Kolam mengatakan, seluruh warga akan tetap bertahan hingga rekan mereka tersebut dikembalikan oleh pihak Kepolisian.

“Sebelum pak Hutagaol kembali kesini, masyarakat tidak akan beranjak dari sini,” tegas ST kepada sejumlah wartawan, Sabtu(4/11).

Pantauan lapangan hingga pukul 14.00 WIB, ratusan warga Baloi Kolam masih bertahan di pinggir jalan raya Yos Sudarso.

 

 

 

Penulis : CR 12

Editor   : Roni Rumahorbo

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Bittime dan Yuga Management Bentuk Kolaborasi Digital, Genjot Literasi Aset Kripto Bagi Generasi Muda

Jakarta, 23 November 2024 – Targetkan literasi aset kripto dan pertumbuhan komunitas yang signifikan, Bittime, platform crypto…

2 jam ago

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

3 jam ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

3 jam ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

9 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

11 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

13 jam ago

This website uses cookies.