Categories: BISNIS

Investasi Kripto Lebih Aman di Tokocrypto dengan Sertifikasi ISO

Jakarta, 4 September 2024 – Tokocrypto, pedagang aset kripto no. 1 di Indonesia, terus berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik dan paling aman bagi para penggunanya. Untuk membuktikan hal ini, Tokocrypto telah memperpanjang status dua sertifikat ISO yang berkaitan dengan jaminan keamanan informasi serta kualitas manajemen. Langkah ini menunjukkan komitmen Tokocrypto dalam menjaga keamanan data dan transaksi para penggunanya.

CEO Tokocrypto, Yudhono Rawis menjelaskan sertifikasi ISO merupakan tanda bahwa suatu perusahaan telah memenuhi standar internasional tertentu, memberikan jaminan kepada konsumen bahwa perusahaan tersebut beroperasi sesuai dengan pedoman yang ketat dalam menjaga kualitas dan keamanan. ISO, singkatan dari International Organization for Standardization, adalah organisasi internasional yang menetapkan standar global dalam berbagai industri.

“Bagi Tokocrypto, mendapatkan sertifikasi ISO bukan sekadar pencapaian, tetapi juga menjadi tanggung jawab untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan menjaga kepercayaan penggunanya. Hingga saat ini, Tokocrypto telah berhasil memperoleh dua sertifikasi ISO yang penting untuk operasionalnya,” kata Yudho.

Dua Sertifikat ISO yang Dimiliki Tokocrypto

Yudho mengatakan Tokocrypto memiliki dua sertifikat ISO 27017 dan 27001 yang dikeluarkan oleh dari British Standards Institution (BSI) Group Indonesia. Sertifikat ISO 27017 ini berkaitan dengan keamanan informasi berbasis cloud yang telah diperpanjang hingga 2027.

ISO 27017 memberikan panduan kontrol keamanan untuk penyediaan dan penggunaan layanan cloud, bertujuan untuk meningkatkan keamanan dalam layanan berbasis cloud serta mengurangi risiko terkait masalah keamanan.

Sementara, Sertifikasi ISO 27001 ini berkaitan dengan keamanan informasi dan data secara keseluruhan. Penerapan standar ISO ini membantu Tokocrypto dalam membangun dan memelihara sistem manajemen keamanan informasi (Information Security Management System/ISMS). ISMS ini merupakan seperangkat unsur yang saling terkait, yang dirancang untuk melindungi data sensitif dan menjaga kerahasiaan serta integritas informasi.

“Dengan kedua sertifikasi ini, Tokocrypto telah membuktikan diri sebagai platform yang sangat aman bagi para investor dan trader aset kripto. Sertifikasi ini menjadi jaminan bahwa Tokocrypto beroperasi sesuai dengan standar internasional yang ketat dalam menjaga keamanan data dan informasi penggunanya,” tutur Yudho.

Mengapa ISO Penting Bagi Para Pengguna Tokocrypto?

Sertifikasi ISO sangat penting karena memberikan jaminan kepada para pengguna bahwa Tokocrypto berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik dengan standar keamanan yang tinggi.

“Keamanan dan kepercayaan adalah dua pilar utama dalam industri aset kripto. Dengan memperoleh sertifikasi ISO, kami ingin memastikan bahwa para pengguna Tokocrypto merasa aman dan tenang dalam melakukan transaksi. Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk terus memberikan layanan terbaik dan menjaga kepercayaan pengguna,” tambah Yudho.

Selain memiliki sertifikasi ISO, Tokocrypto juga telah terdaftar di Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (BAPPEBTI), yang menunjukkan bahwa platform ini telah memenuhi semua persyaratan legalitas yang ditetapkan oleh pemerintah Indonesia. Regulasi yang jelas dari Kementerian Perdagangan ini menambah lapisan keamanan bagi para investor di Tokocrypto.

Dengan segala upaya yang dilakukan untuk memastikan keamanan dan kualitas layanan, Tokocrypto telah membuktikan diri sebagai platform terbaik dan terpercaya untuk trading dan investasi aset kripto di Indonesia. Para pengguna dapat merasa tenang dan yakin bahwa aset mereka aman, serta bertransaksi dengan platform yang diakui secara internasional dan diawasi oleh otoritas pemerintah.

Tentang Tokocrypto

Didirikan pada 2018, Tokocrypto adalah pedagang aset kripto No. 1 di Indonesia dengan lebih dari empat juta pengguna dan nilai rata-rata transaksi harian mencapai US$30 juta, serta mendapatkan dukungan penuh dari Binance, platform global exchange No.1 di dunia.

Tokocrypto bertujuan untuk menjadi bursa aset digital terkemuka di Asia Tenggara dengan menyediakan platform yang mudah, sederhana, instan, dan aman bagi pelanggan untuk bertransaksi dengan percaya diri. Informasi lebih lanjut, kunjungi: www.tokocrypto.com.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Pondra SwaraKepri

Recent Posts

Resmi, Sandar Kapal Pelni Pindah ke Terminal Bintang 99 Persada Mulai 4 Desember 2024

BATAM - Badan Pengusahaan Batam memastikan kegiatan naik turun penumpang Kapal Pelni akan mulai berpindah…

30 menit ago

Dukung Pengembangan Pulau Rempang, BP Batam Periksa Detail Jembatan 2 Barelang

BATAM - BP Batam akan memeriksa detail Jembatan 2 Barelang dalam rangka mendukung kelancaran pengembangan Pulau…

3 jam ago

Cara Memilih Water Heater yang Tepat: Gas atau Listrik?

Water heater atau pemanas air adalah alat penting yang banyak digunakan di rumah, terutama di kamar…

4 jam ago

Momen Perayaan Natal 2024, Persekutuan Doa BP Batam Gelar Bakti Sosial dan Kunjungan Kasih

BATAM - Persekutuan Doa Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) menyalurkan bantuan melalui kegiatan Bakti Sosial…

5 jam ago

Tingkatkan Kapasitas Digital UMKM Perempuan, Indigo dan Komunitas Usaha Perempuan Adakan Workshop AI dan Media Sosial

Agenda ini dirancang untuk membantu para perempuan pemilik usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) memanfaatkan…

9 jam ago

Primecare Clinic bersama Kedutaan Besar Filipina, UPAA-I, dan i3L Mengadakan Acara dalam Ajang Hari Diabetes Sedunia di Jakarta

Jakarta, 23 November 2024 – Dalam rangka memperingati Hari Diabetes Sedunia, Primecare Clinic bekerja sama…

9 jam ago

This website uses cookies.