Categories: BISNIS

Jajaran Perusahaan Peraih Top CSR of The Year 2022

JAKARTA – Aktivitas Corporate Social Responsibility (CSR) tidak hanya memberikan manfaat bagi masyarakat atau lingkungan, lebih dari itu, tanggung jawab itu merupakan sebuah bentuk timbal balik yang dibutuhkan oleh perusahaan itu sendiri.

Di mana dengan memberikan dampak positif kepada masyarakat, lingkungan, dan stakeholder, akan menciptakan sustainability atau keberlanjutan perusahaan dalam jangka panjang, yang tentunya memiliki nilai lain dari keuntungan atau profitabilitas.

Susilowati Ningsih, CEO INFOBRAND.ID memaparkan, setiap tahunnya INFOBRAND.ID  dan TRAS N CO Indonesia mengamati banyak perusahaan baik skala besar hingga perusahaan kecil, dan menengah, turut andil dalam melakukan kegiatan CSR dengan harapan dapat memberikan dampak keberlanjutan bagi perusahaan.

Menurut Susilowati Ningsih, aksi korporasi tersebut tentunya akan membawa pengaruh positif bagi reputasi dan penilaian masyarakat serta stakeholder terhadap perusahaan secara umum.

“Persepsi masyarakat terhadap kegiatan CSR yang dilakukan perusahaan atau brand tentunya akan membangun ikatan yang lebih kuat antara perusahaan, pelanggan, dan masyarakat,” ujarnya dalam siaran pers yang diterima SwaraKepri, Jumat(15/7/2022).

Lebih lanjut Susilowati Ningsih mengatakan, sebagai bentuk apresiasi terhadap kegiatan CSR perusahaan, INFOBRAND.ID bekerjasama dengan TRAS N CO Indonesia menyelenggarakan TOP Corporate Social Responsibility of The Year 2022, apresiasi kepada perusahaan-perusahaan yang berhasil menerapkan program CSR di Indonesia berdasarkan tiga parameter CSR Concept, CSR Impact dan CSR Donation Value.

“Tujuan dari penyelenggaraan ini diharapkan menjadi bukti dari pengukuhan atas aktivitas CSR yang dilakukan oleh perusahaan sepanjang satu tahun terakhir. Penghargaan yang diterima perusahaan juga diharapkan dapat mendorong citra positif dan reputasi perusahaan. Penghargaan ini juga diharapkan dapat mendorong perusahaan-perusahaan di Indonesia untuk terus berkomitmen dalam menjalankan aktivitas CSR,” ujar Susilowati Ningsih.

Page: 1 2 3

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Dua Samudera Perkasa Sukses Selenggarakan Diklat Mooring Unmooring dengan Port Academy

PT Dua Samudera Perkasa dengan bangga menggelar Diklat Mooring Unmooring bersertifikasi BNSP bekerja sama dengan…

1 jam ago

Maxy Academy Hadirkan Pelatihan “Digital Marketing 101” untuk Persiapkan Ahli Pemasaran Digital Masa Depan

Maxy Academy mengumumkan pelatihan terbaru bertajuk "Digital Marketing 101: Sosial Media Marketing (Daring)", yang dirancang…

2 jam ago

Halo Robotics Sukses Gelar Drone Talks @ The Mulia, Dorong Inovasi Keamanan dengan Otomasi & AI

Halo Robotics dengan bangga mengumumkan kesuksesan acara Drone Talks @ The Mulia yang diselenggarakan pada…

7 jam ago

Jelang Keputusan The Fed: Bitcoin Melonjak Hampir USD $60.000 Lagi

Harga Bitcoin kembali mengalami koreksi dan turun di bawah USD $60 ribu, menjelang keputusan suku bunga…

8 jam ago

BARDI Smart Home: Dari Garasi ke 4 Juta Pengguna – Apa Rahasianya?

Ketika banyak perusahaan lokal berjuang untuk bertahan hidup di tengah krisis pandemi, BARDI Smart Home…

9 jam ago

Elnusa Petrofin Kembali Gelar Program CSR ASIAP untuk Kurangi Sampah Laut di Desa Serangan, Bali

BALI - Permasalahan lingkungan akibat sampah plastik masih menjadi tantangan serius bagi kelestarian ekosistem laut…

16 jam ago

This website uses cookies.