Categories: BOLA

Jelang Laga Indonesia Vs Melawan Thailand, Ini Harapan Andik Vermansah

BULACAN – Pemain sayap tim nasional (timnas) Indonesia, Andik Vermansah memohon dukungan dari masyarakat menjelang partai melawan Thailand di Philippine Sports Stadium, Bulacan, Sabtu (19/11/2016).

Pertandingan ini menjadi awal petualangan Indonesia di Piala AFF 2016. Mereka bersaing dengan Thailand, Singapura, dan Filipina di Grup A.

Laga pertama tidak mudah karena Thailand berstatus sebagai juara bertahan dan merupakan satu-satunya negara Asia Tenggara yang melaju ke fase akhir Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Asia.

Oleh karenanya, Andik meminta dorongan dari seluruh masyarakat demi meraup hasil maksimal.

“Mohon juga doa dan dukungannya kepada seluruh warga Indonesia. Semoga bisa meraih kemenangan,” tutur Andik setelah uji coba lapangan, Jumat (18/11/2016).

“Persiapan sudah oke semua. Kami ingin bermain tanpa beban dan lepas. Insya Allah kami bisa meladeni permainan Thailand besok,” kata dia.

Untuk menyiapkan laga ini, timnas cuma menjalani satu sesi latihan di Filipina, yaitu ketika menjajal stadion.

Maklum, pasukan Alfred Riedl memiliki waktu terbatas karena baru mendarat di Manila, Kamis (17/11/2016).

 

Sumber : Kompas

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

PT Bambang Djaja Memperkenalkan Trafo Kering sebagai Solusi Efisien untuk Kebutuhan Listrik

PT Bambang Djaja, pabrik trafo terkemuka di Indonesia, dengan bangga memperkenalkan trafo kering sebagai solusi…

5 jam ago

Simbol Keberkahan dan Tradisi Ribuan Lampion Hiasi Dabo Singkep Sambut Imlek 2025

LINGGA – Menyambut Tahun Baru Imlek 2025 yang jatuh pada 29 Januari mendatang, suasana malam…

18 jam ago

Andrea Wiwandhana Sampaikan Belasungkawa untuk Korban Kebakaran di Glodok dan Los Angeles

Pendiri CLAV Digital, Andrea Wiwandhana, menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada para korban kebakaran yang baru-baru ini…

23 jam ago

Babak Baru Swarga Suites Bali Berawa Memulai Tahun 2025 dengan Proyek Perluasan

Swarga Suites Bali Besrawa resmi memulai tahap awal proyek perluasannya melalui upacara groundbreaking yang menjadi…

23 jam ago

Pelantikan Trump Bisa Jadi Pendorong Harga Bitcoin ke Titik Tertinggi Baru

Jakarta, 16 Januari 2025 - Bitcoin kembali menarik perhatian dunia setelah berhasil menembus angka psikologis…

23 jam ago

Casa Domaine Siapkan 2 Show Unit Baru – Full Furnished Premium Luxury dan 40 Unit Full Furnished, Siap untuk Disewakan Pada Awal Tahun 2025

Casa Domaine akan menghadirkan 2 Show Unit Premium Luxury pada awal Tahun 2025 ini. Kedua…

23 jam ago

This website uses cookies.