Categories: BOLA

Jelang Lawan Singapura, Timnas U-22 Diminta Jangan Remehkan Lawan

SWARAKEPRI.COM – Timnas U-22 Indonesia akan menghadapi Singapura pada laga kedua Grup B SEA Games 2019 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Filipina, Kamis (28/11/2019).

Manajer timnas U-22 Indonesia, Sumardji meminta kepada anak asuhnya jangan meremehkan Singapura.

Sumardji mengatakan kondisi para pemain timnas U-22 Indonesia saat ini sedang bersemangat. Sebab, pada laga pertama, skuat asuhan Indra Sjafri itu meraih kemenangan dua gol tanpa balas melawan juara bertahan, Thailand.

“Kondisi anak-anak saat ini sedang membaik dan mereka semakin bersemangat untuk melawan Singapura,” ungkap Sumardji dilansir dari BolaSport.com.

Lebih lanjut Sumardji meminta kepada skuat Garuda Muda untuk melupakan kemenangan melawan Thailand. Hal tersebut agar timnas U-22 Indonesia fokus meraih tiga poin melawan Singapura.

Sumardji juga yakin Singapura akan tampil maksimal melawan timnas U-22 Indonesia. Sebab, skuat asuhan Fandi Ahmad itu belum mendapatkan kemenangan setelah di laga pertama hanya bermain imbang tanpa gol melawan Laos.

“Saya sudah bilang ke pemain agar melupakan kemenangan melawan Thailand dan sekarang fokus berjumpa Singapura,” kata Sumardji.

“Anak-anak juga tidak boleh menganggap remeh Singapura,” ucap pria yang juga menjabat sebagai manajer Bhayangkara FC itu.

Sumardji juga tak masalah timnas U-22 Indonesia sempat tidak diperhitungkan untuk mendapatkan medali emas oleh bek Singapura, Jordan Vestering. Bahkan ia malah senang timnas U-22 Indonesia dianggap sebagai tim kuda hitam.

“Ya tidak masalah, itu malah bagus. Kami senang tidak diunggulkan,” pungkas Sumardji.

 

 

Sumber : Bolasport.com

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

3 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

7 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

8 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

15 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

17 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.