Categories: BATAM

Jelang Natal dan Tahun Baru, Disperindag Batam Sidak Pasar

BATAM – Menjelang Hari Raya Natal 2016 dan Tahun Baru 2017, Dinas Perindustrian dan Perdagangan(Disperindag) Kota Batam melakukan sidak di beberapa pasar. Sidak ini dilakukan untuk mencegah naiknya harga sembako yang sering melonjak menjelang hari raya.

“Mestinya tidak ada kenaikan harga karena semua stok cukup, beras, gula, daging, ayam, telur segala macam (cukup),” kata Kepala Disperindag Batam Zarefriadi, Jumat (23/12/2016).

Persediaan bahan pokok di Batam ini memang dipasok dari berbagai wilayah, tidak hanya dari petani Batam saja, tetapi juga ada yang didatangkan dari Tanjungpinang, bahkan luar wilayah Kepri, seperti Sumatera Utara, Sumatera Barat, Jawa dan Lombok.

Akan tetapi dari perkembangan harga selama 1 minggu ini, harga telur mengalami kenaikan, dari sebelumnya Rp 42.000 per papan menjadi Rp 44.000 per papan.

Zarefriadi menjelaskan setiap perayaan hari besar memang ada kemungkinan terjadi kenaikan harga karena konsumsi masyarakat meningkat.

“Orang yang biasanya makan sekali jadi dua kali, orang yang tak biasa bikin kue sekarang bikin kue, berarti itu akan berpengaruh pada penggunaan gas, minyak goreng, tepung, telur dan sebagainya,” terangnya lebih lanjut.

Namun demikian, tidak semua kebutuhan pokok mengalami kenaikan.

Cabe merah keriting sudah mengalami penurunan dari harga Rp 65.000/kg menjadi Rp 50.000/kg, bawang putih dari semula Rp 38.000/kg menjadi Rp 34.000/kg.

 
SISKA

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

6 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

10 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

12 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

19 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

20 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.