Categories: BATAM

Jumlah Pengguna Kapal Roro Punggur Meningkat 10 Persen

BATAM – PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Batam, mencatat pengguna kapal roll on roll off (Roro) meningkat sekitar 10 persen selama Idul Fitri 1438 Hijriah dibandingkan periode yang sama 2016.

“Jumlahnya semakin naik. Jika dibanding tahun lalu perkiraan kami tahun ini kenaikan hingga 10 persen,” kata Manajer Usaha PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Batam Adolf DC Enoch, Kamis (29/6).

Ia mengatakan, sejak beberapa hari sebelum lebaran hingga Rabu (28/6) pengguna roro khususnya dari Telaga Punggur Batam menuju Tanjunguban Pulau Bintan atau sebaliknya terus memadati pelabuhan.

“Penumpang yang membawa kendaraan sangat banyak sehingga kami tambah pelayaran menjadi 16 kali sehari. Kami layani pelayaran lebih awal,” kata dia.

Sepanjang Kamis, kata dia, kondisi pengguna kapal roro di Pelabuhan Telaga Punggur Batam sudah menurun dibandingkan pada hari-hari sebelumnya.

“Hari ini sudah menurun dibandingkan hari-hari sebelumnya, namun masih padat. Kepadatan akan kembali terjadi pada Sabtu dan Minggu akhir pekan ini karena Senin pekan depan PNS sudah aktif bekerja,” kata Adolf.

Sebelumnya General Manager Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry Cabang Batam, Anis Adinizam mengatakan, selain untuk bersilaturahim banyak masyarakat Kota Batam yang ingin menghabiskan waktu liburan dengan mengunjungi sejumlah objek wisata di Pulau Bintan.

“Banyak warga Batam ingin menghabiskan waktu liburan di kawasan Lagoi, Trikora, Bukit Pasir Bintan sehingga pengguna layanan penyeberangan meningkat,” kata dia.

Menurutnya kepadatan di pelabuhan PT ASDP Telaga Punggur masih akan terjadi hingga beberapa hari kedepan hingga Libur Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah usai.

Selain melayani penyeberangan dari Telaga Punggur menuju Tanjunguban, PT ASDP Indonesia Ferry Cabang Batam juga melayani pelayaran dari Telaga Punggur menuju Dabo Lingga, Mengkapan di Siak Provinsi Riau, dan Batam ke Kabupaten Karimun.

 

 
Editor : Roni Rumahorbo

Sumber : Antaranews.com

Roni Rumahorbo

Recent Posts

Lintasarta Hadirkan AI Merdeka untuk Bangun Masa Depan Digital Indonesia melalui Akselerasi Adopsi Teknologi AI

Jakarta, 23 November 2024 – Lintasarta secara resmi meluncurkan inisiatif AI Merdeka. Gerakan ini memperkuat…

10 menit ago

Riset Terbaru: Bisnis B2B di Indonesia Belum Optimalkan Social Media

Banyak praktisi marketing yang bimbang mengenai strategi yang tepat untuk jenis bisnis B2B (business-to-business) di…

10 menit ago

INKOP TKBM Kembali Bekerja Sama dengan Port Academy untuk Penyelenggaraan Diklat KRK TKBM di Jakarta

Jakarta, November 2024 – INKOP TKBM kembali bekerja sama dengan Port Academy untuk menyelenggarakan Diklat…

6 jam ago

Collector Club: Event Pertama yang Hadirkan TCG One Piece Bahasa Inggris dan Budaya Pop di Indonesia!

Mengapa Anda Tidak Boleh Lewatkan Acara Ini? Ini adalah kesempatan pertama di Indonesia untuk memiliki TCG One…

7 jam ago

Layanan SIP Trunk Terbaik untuk Bisnis: Solusi Hemat Biaya Untuk Tingkatkan Komunikasi!

Layanan SIP Trunk adalah layanan telepon yang dilakukan melalui jaringan internet, layanan SIP Trunk menjadi…

9 jam ago

Harga Minyak WTI Naik Tipis, Didukung Ketegangan Geopolitik dan Permintaan Tiongkok

Harga minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) mencatatkan kenaikan tipis sebesar 14 sen, atau 0,2%,…

9 jam ago

This website uses cookies.