Categories: BOLA

Kalah di Goodison Park, Arsenal Semakin Terpuruk


JAKARTA – Arsenal melawan Everton pada pekan ke-14 Liga Inggris 2020-2021. Pertandingan besar itu berlangsung di kandang Everton, Goodison Park, Minggu (20/12/2020), dini hari WIB.

Arsenal butuh kemenangan setelah selalu gagal meraih poin penuh dalam dua pertandingan terakhir Liga Inggris (sekali kalah dan sekali seri). Akan tetapi, menang di kandang Everton bukan tugas yang mudah bagi Arsenal. Saat pertandingan berakhir, Arsenal pun kalah 1-2 dari tuan rumah.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Arsenal memilih untuk menunggu serangan Everton dan mengandalkan serangan balik untuk mencetak gol. Akan tetapi, strategi itu justru membuat Arsenal kesulitan pada awal babak pertama.

Gawang Arsenal bahkan dibobol Everton pada menit ke-22. Bek Arsenal, Rob Holding, mencetak gol bunuh diri setelah salah mengantisipasi umpan silang mantan pemain Arsenal yang kini membela Everton, Alex Iwobi.

Keunggulan Everton sayangnya tidak bertahan lama. Arsenal mendapatkan penalti pada menit ke-33 yang dikonversikan menjadi gol oleh Nicolas Pepe selang dua menit setelahnya.

Namun, kedudukan kembali berubah pada menit ke-45. Yerry Mina mencetak gol untuk Everton setelah memanfaatkan sepak pojok Gylfi Sigurdsson. Arsenal pun tertinggal 1-2 dari tuan rumah saat babak pertama berakhir.

Babak Kedua

Arsenal berusaha mencetak gol cepat pada awal babak kedua. Akan tetapi, Pepe dan kawan-kawan kesulitan untuk menembus pertahanan Everton yang tampil cukup baik.

Arsenal pun tidak bisa leluasa menyerang meski sedikit unggul dalam penguasaan bola. Sebab, Everton memiliki pemain-pemain yang bisa mencetak gol dalam skema serangan balik.

Pertandingan berjalan ketat hingga memasuki menit 80. The Gunners –julukan Arsenal– butuh gol penyeimbang kedudukan, tetapi kesulitan menciptakan peluang matang di depan gawang Everton.

Upaya Arsenal menyamakan kedudukan tidak berbuah hasil sampai pertandingan berakhir. Pasukan Mikel Arteta itu pun pulang dengan tangan hampa dari kandang Everton.

Berikut susunan pemain Everton vs Liverpool:

Everton (4-3-3): Jordan Pickford;Mason Holgate, Yerry Mina, Michael Keane, Ben Godfrey; Gylfi Sigurdsson (c), Abdoulaye Doucoure, Tom Davies; Alex Iwobi, Dominic Calvert-Lewin, Richarlison.

Cadangan: Seamus Coleman, Cenk Tosun, Niels Nkounkou, Robin Olsen, Jonas Lossl, Jarrad Branthwaite, Bernard, Jonjoe Kenny, Anthony Gordon.

Pelatih: Carlo Ancelotti

Arsenal (3-4-3): Bernd Leno; Rob Holding (c), David Luiz, Kieran Tierney; Ainsley Maitland-Niles, Mohamed Elneny, Dani Ceballos, Bukayo Saka; Nicolas Pepe, Eddie Nketiah, Willian.

Cadangan: Joseph Willock, Hector Bellerin, Shkodran Mustafi, Runar Alex Runarsson, Cedric Soares, Emile Smith Rowe, Alexandre Lacazette, Sead Kolasinac, Gabriel Martinelli.

Pelatih: Mikel Arteta



Sumber: Okezone.com

Redaksi - SWARAKEPRI

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

6 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

11 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

12 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

19 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

21 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.