Categories: Lingga

Kapal Pengangkut 200 Ton Beras Tenggelam di Perairan Lingga

LINGGA – Sebuah kapal pengangkut beras, KM Surya Bahari Tanjung, dilaporkan tenggelam di perairan Desa Batu Berlobang, Kecamatan Bakung Serupun, Kabupaten Lingga dalam perjalanan dari Tanjung Pinang menuju Palembang.

Kapal tersebut membawa 200 ton beras, namun mengalami insiden sebelum tiba di tujuan.

Hingga saat ini, penyebab pasti kecelakaan masih belum diumumkan secara resmi. Namun, tim penyelamat dari Angkatan Laut Lanal Dabo Singkep telah dikerahkan untuk mengevakuasi awak kapal.

Menurut Pasintel Lanal Dabo Singkep, Kapten Marinir Budi Irmanto, insiden ini dikonfirmasi terjadi pada Kamis, 30 Januari 2025.

“Iya, bang, setelah mendapat informasi, pihak Lanal dari posmar Desa Cempa langsung menuju tempat kejadian. Setelah itu, kami melakukan evakuasi terhadap awak kapal yang berjumlah lima orang,” ujarnya.

Meskipun seluruh awak kapal berhasil diselamatkan, muatan beras sebanyak 200 ton tidak bisa diselamatkan. Namun, sebagian beras yang belum terkena air telah dibagikan kepada masyarakat yang turut membantu proses evakuasi.

Berdasarkan keterangan awak kapal, insiden ini diduga dipicu oleh gelombang tinggi yang menghantam kapal hingga menyebabkan kerusakan pada kemudi. Akibatnya, kapal kehilangan kendali hingga akhirnya kapal secara terus menerus masuk air tenggelam pada 29 Januari 2025.

Saat ini, awak kapal masih berkoordinasi untuk mencari solusi evakuasi kapal. Rencana sementara adalah menggunakan kapal lain untuk menarik KM Surya Bahari Tanjung ke tepi perairan.

Jurnalis - SWARAKEPRI

Recent Posts

Holding PTPN III (Persero) Perkuat Pengendalian Persediaan CPO melalui Stock Opname di KPBN Dumai

Holding Perkebunan Nusantara PT Perkebunan Nusantara III (Persero) melalui PT KPBN melaksanakan kegiatan stock opname…

8 jam ago

Bittime Tanggapi Drama Pasar Aset Kripto, Ingatkan Pentingnya Literasi dan Strategi Investasi Berkelanjutan

Pasar aset kripto global terpantau tengah berada dalam posisi yang rawan menjelang akhir bulan Januari…

8 jam ago

Pelabuhan Parepare Layani Puluhan Ribu Penumpang Selama Nataru

Parepare, Januari 2026 - PT Pelindo Multi Terminal (SPMT) Branch Parepare memastikan seluruh layanan terminal…

10 jam ago

Lokasoka Gandeng Ratusan UMKM Wujudkan Souvenir Bernilai dan Bermakna

Lokasoka memperkuat ekosistem ekonomi kreatif nasional dengan menggandeng ratusan UMKM lokal untuk menghadirkan koleksi hampers…

12 jam ago

India Rayakan Hari Republik ke-77 di Jakarta, Tegaskan Kemitraan Strategis dengan Indonesia

Kedutaan Besar India di Jakarta menyelenggarakan perayaan Hari Republik India ke-77 di JW Marriott Hotel…

12 jam ago

Direksi KAI Services Gelar Pertemuan Bersama Komunitas Pengguna KRL di Gambir

Direksi PT Reska Multi Usaha (KAI Services) menggelar pertemuan bersama komunitas pengguna KRL di Loko…

12 jam ago

This website uses cookies.