Categories: Lingga

Keluarga Pasien Covid-19 di Singkep Barat Terima Bantuan Sembako

LINGGA – Kecamatan Singkep Barat didampingi Tim Penggerak (TP) PKK Kecamatan Singkep Barat bagikan bahan pokok makanan kepada keluarga terkonfirmasi positif Covid-19 di Air Merah, Kecamatan Singkep Barat, Senin (3/5/2021)

Dalam pemberian bahan pokok makan tersebut tidak hanya dari Kecamatan Singkep Barat saja melainkan dari Desa Sungai Raya turut memberikan bantuan yang turut dihadiri dari Polsek Singkep Barat dan Babinsa wilayah Kecamatan Singkep Barat.

Camat Singkep Barat, Febrizal Taupik mengatakan, bantuan bahan pokok kepada pasien terkonfirmasi positif Covid-19 ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dari TP-PKK, Kades Sungai Raya, dan Kecamatan Singkep Barat,”

“Pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 ini kita lakukan isolasi mandiri agar mereka tidak keluar rumah,” kata Taupik kepada wartawan.

Menurut Taupik, selain mereka diisolasi mandiri tentunya mereka juga membutuhkan bahan pokok makanan agar mereka tidak berkeliaran di luar.

“Untuk itu kami bersama-sama mensupport keluarga yang terkonfirmasi positif Covid-19 agar lebih semangat sehingga imun ditubuhnya tidak menurun. Untuk itu lah kami datang kesini dengan hati yang ikhlas,” ujarnya.

“Dan saya juga membantu dalam bentuk pulsa, sebab sewaktu-waktu bisa berkomunikasi apapun kebutuhan dari mereka yang diperlukan asal mereka tidak keluar dari rumah,” tambahnya.

Taupik menghimbau kepada seluruh jajaran baik ditingkat Desa/Kelurahan, RT/RW agar selalu menghimbau masyarakatnya agar pembatasan PKM, serta disiplin Prokes Covid-19.

“Untuk itu saya menghimbau kepada seluruh jajaran baik Desa, RT/RW agar selalu menghimbau masyarakatnya agar disiplin Prokes Covid-19, dan pembatasan PKM,” himbaunya

Dimana selanjutnya untuk pasien Covid-19 akan dilakukan swab satu keluarga. Apabila satu keluarga terpapar Covid-19 maka akan diperketat lagi.

“Dan Alhamdulillah dari keluarga menerima kedatangan kami dan ingin sembuh dan insyaallah satu keluarga ini tidak akan keluar rumah,” ujarnya./Ruslan

Redaksi - SWARAKEPRI

View Comments

Recent Posts

Tragedi KM Putri Sakinah: Gerak Cepat Polda NTT, Penanganan Tuntas dan Transparan

Kupang, NTT, 14 Januari 2026 – Tragedi tenggelamnya kapal wisata semi-phinisi KM Putri Sakinah di perairan…

6 jam ago

KA Pandanwangi Tembus 1,15 Juta Penumpang di 2025, Andalan Mobilitas Wisata Tapal Kuda

Jember, Januari 2026 – Kinerja layanan KA Pandanwangi relasi Jember – Ketapang PP terus menunjukkan…

10 jam ago

Ini Tanggapan Bittime Terkait Dampak Inflasi Amerika Serikat dan Kebijakan Tarif Trump Pekan Ini

Jakarta, 13 Januari 2026 - Pasar aset kripto saat ini sedang berada dalam fase konsolidasi yang…

12 jam ago

Antisipasi Libur Isra Miraj 15–18 Januari, KAI Daop 1 Jakarta Sediakan 158 Ribu Tempat Duduk

PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 1 Jakarta mengantisipasi peningkatan mobilitas masyarakat pada libur…

19 jam ago

Optimasi Hilirisasi Bauksit Nasional, Ciptakan Nilai Tambah Hingga US$3,8 triliun

JAKARTA – Langkah Indonesia untuk meningkatkan nilai tambah dari sumber daya alam mineral bauksit, menjadi…

20 jam ago

Topremit Kembali Raih Award “Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025” dari BI

Topremit kembali menyabet penghargaan bergengsi dari Bank Indonesia sebagai ‘Penyedia Jasa Transfer Terbaik 2025’. Melalui acara…

1 hari ago

This website uses cookies.